Coba Perhatikan Posisi Tidurmu! Tenyata Gaya Tidur Seseorang Bisa Cerminkan Kepribadianmu Loh, Penasaran?

Sabtu, 01 Agustus 2020 | 11:45
freepik.com

ilustrasi tidur

GridHype.ID - Sadar tidak seperti apa posisi tidur yang biasa kamu lakukan?

Kita tentu kadang sering tak terlalu memperhatikan hal tersebut.

Namun siapa sangka posisi kita tidur bisa menggamparkan kepriabadian kita loh.

Baca Juga: Jadi Rempah Paling Mahal di Dunia, Berikut 6 Manfaat Saffron untuk Kesehatan Tubuh

Dilansir dari BrightSide, berikut ini merupakan 6 posisi tidur yang bisa menggamparkan kepribadian kita.

Yuk, coba periksa!

Perhatikan gambar posisi tidur berikut.

Tes Kepribadian: Posisi tidur Anda ungkapkan sifat dan kepribadian Anda

1. Posisi tidur miring

Apakah kamu sering tidur dengan posisi miring?

Kalau iya, artinya kamu cenderung orang yang tenang dan dapat diandalkan.

Kita yang tidur dengan posisi seperti ini juga tak mudah tersinggung dan tak takut dengan masa depan.

Baca Juga: Intip Rahasia Daging Sate Tidak Keras dan Terasa Lembut, Salah Satunya Jangan Langsung Dibakar!

Selain itu, kita juga mudah menyesuaikan diri dalam segala perubahan yang terjadi dalam hidup.

2. Posisi tidur meringkuk seperti janin

Jika kita tidur dalam posisi janin, maka kita cenderung merasa perlu untuk dilindungi dan dipahami.

Dengan meringkuk, kita mencoba melepaskan diri dari masalah yang dihadapi di dunia sekitar.

Orang yang tidur seperti janin biasanya berbakat dalam melukis, menari, atau menulis blog.

3. Posisi tidur tengkurap

Kita yang tidur tengkurap dengan tangan dan kaki melebar menunjukan kepribadian pemimpin.

Kita cenderung impulsif dan mengambil inisiatif.

Selain itu, kita cenderung lebih suka merencanakan semuanya terlebih dahulu daripada hal-hal yang mendadak.

Baca Juga: Cuman Modal Daun Pepaya, Olahan Daging yang Kamu Masak Bisa Jadi Empuk dan Bau Prengus Lenyap

Bukan hanya itu, tanggung jawab dan kemampuan kita dalam bertahan bisa membantu kita mencapai kesuksesan besar.

4. Posisi tidur terlentang

Tidur terlentang mencerminkan orang positif yang mencintai kehidupan, terbiasa menjadi pusat perhatian, dan mencintai teman yang baik.

Kita yang suka tidur terlentang cenderung keras kepala dan gigih.

Kita juga dikenal sebagai orang yang bicara apa adanya.

Orang yang tidur dalam posisi ini seringkali memiliki kepribadian yang sangat kuat.

5. Posisi tidur seperti prajurit

Jika kamu tidur dengan posisi telentang dengan lengan di samping tubuh, maka kamu mungkin adalah orang yang mudah menyesuaikan diri, yang tahu apa tujuan mereka dalam hidup dan berusaha keras untuk mencapainya.

Selain itu, kamu bisa menjadi pribadi yang keras, gagah, dan menuntut.

6. Posisi tidur burung bangau

Posisi tidur burung bangau ditandai dengan satu kaki terangkat.

Baca Juga: Bentuknya Mirip Kompleks Pekuburan, Bangunan Seperti Gundukan Tanah Ini Diklaim Mampu Selamatkan Nyawamu dari Kiamat, Interior di Dalamnya Enggak Kalah dengan Hotel Bintang Lima, Mau Tahu Harganya?

Jika kita tidur dengan posisi itu, maka kemungkinan kita memiliki kepribadian yang tidak terduga yang sering kali tertarik pada semua jenis petualangan.

Selain itu, suasana hati kita dapat berubah begitu cepat sehingga orang-orang di sekitar kita merasa bingung.

Kita juga merasa sulit untuk menentukan dan membuat pilihan.

Meski begitu, secara umum kita termasuk orang yang teliti, cinta damai dan ketenangan.

Apabila kita tidur dengan lebih dari satu posisi, itu menandakan bahwa kita memiliki kepribadian beragam.

Selain itu, kita cenderung memiliki kedalaman tersembunyi yang bahkan belum kita pahami sepenuhnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di NOVA dengan judul 6 Posisi Tidur Ini Bisa Cerminkan Kepribadian, Kamu Tipe yang Mana?

Editor : Ruhil Yumna

Sumber : NOVA

Baca Lainnya