Usai Bertemu Presiden Jokowi, Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo Dikabarkan Positif Covid-19, Pihak Istana Buka Suara

Minggu, 26 Juli 2020 | 06:00

Wakil Wali Kota Solo, Achmad Purnomo - Sejumlah pejabat yang melakukan kontak erat dengan Purnomo, diketahui bakal menjalani tes swab Covid-19.

GridHype.ID - Nama Achmad Purnomo belakangan jadi perhatian publik.

Pasalnya, Achmad Purnomotidak dipilih untuk maju di pencalonan pilkada Solo dan digantikan dengan putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka.

Kini,Wakil Wali Kota Solo, Achmad Purnomo justru dikabarkan positif Covid-19.

Baca Juga: Murka Setengah Mati Kekasihnya Diajak Berhubungan Intim dengan Calon Perawat Cabul Lewat Media Sosial, Deddy Corbuzier : Gue Sebarin Ini Orang!

Namun kondisinya sampai saat ini masih belum menunjukkan keluhan apa pun.

Ia juga telah melakukan isolasi mandiri di kediamannya.

Diketahui dua hari sebelum melakukan tes swab tersebut, Purnomo sempat melakukan kunjungan ke Istana Negara.

Kunjungan tersebut dilakukan untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo untuk membahas mengenai rekomendasi PDIP terkait pencalonan Gibran dalam pilkada 2020.

Baca Juga: Dicap Sebagai Nepotisme, Rocky Gerung Bereaksi Keras Majunya Putra Sulung Presiden Jokowi di Pilkada Solo 2020 : Jadi Otak Kosong Versus Kotak Kosong

Purnomo sebelumnya sempat menjalani tes swab pada Sabtu (18/07).

Hasil dari tes baru keluar pada Kamis (23/07) kemarin.

Menurut penuturan Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, tes pertama yang dijalani Purnomo pada Jumat (17/07) masih abu-abu.

Namun setelah dilakukan tes kedua hasil yang ditunjukkan positif.

Baca Juga: Putra Presiden Jokowi Coba Peruntungan Jadi Wali Kota Solo, Pakar Politik : Tidak Perlu Ada Pilkada, Dikeluarkan SK Saja

"Pertama itu masih antara positif negatif masih abu-abu. Kedua hasilnya positif," kata Rudy.

Rudy juga menyampaikan agar orang yang memiliki kontak erat dengan Wakil Walikota Solo juga melakukan tes swab.

Rudy juga mengakui dirinya juga menjalani prosedur yang sama.

"Saya juga ikut swab. Tidak usah takut dan tidak boleh stres, dan tidak boleh marah," kata dia.

Baca Juga: Nama Putra Jokowi Muncul dalam Bursa Pilkada Solo 2020, Achmad Purnomo : Ya Gimana Lagi

Ketua Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Solo, Ahyani juga melakukan tracing kepada orang tedekat dan kontak erat dengan Wakil Wali Kota Solo.

Mengenai hal tersebut, Istana mengungkapkan pernyataan terkait Wakil Wali Kota yang terinfeksi virus corona tersebut.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan bahwa belum tentu Achmad Purnomo terinfeksi virus corona sebelum bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan pada Kamis (16/07) lalu.

Baca Juga: Bak ikuti Jejak Rekan Selebritinya, Raffi Ahmad Akui Ingin Terjun ke Dunia Politik, Nagita Slavina Beri Tanggapan Jika sang Suami Maju di Pilkada 2020

Ada kemungkinan Achmad Purnomo baru terinfeksi usai berkunjung dari Istana Kepresidenan.

"Kan gini, Wakil Wali Kota (Solo) terkontaminasinya di mana kan tidak tahu, bisa saja setelah dari Istana kan," kata Heru kepada Kompas.com pada Jumat (24/07).

Presiden Jokowi juga melakukan tes swab setelah Wakil Wali Kota Solo dinyatakan positif Covid-19.

"Bapak Presiden dan perangkat secara rutin melakukan swab. Untuk khusus hal Wakil Wali Kota Solo, saya rasa Bapak Presiden akan melakukan swab lebih cepat dari biasanya setelah mendengar Wakil Wali Kota Solo positif. Dan Jadwal Bapak Presiden memang hari ini jadwal tes kesehatan rutin," kata Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono.

Artikel ini telah tayang di GridStar.ID dengan judul Baru Saja Bertemu Presiden Jokowi, Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo Dikabarkan Positif Covid-19, Pihak Istana Angkat Bicara

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Grid Star

Baca Lainnya