GridHype.ID - Menjadi pesohor di dunia hiburan yang ketat seperti Korea Selatan memang bukanlah hal yang mudah.
Popularitas seseorang di dunia hiburan terkadang menemui pasang dan surut.
Ada sebagian dari mereka bisa bertahan cukup lama di dunia hiburan, tetapi ada juga yang hanya sebentar kemudian menghilang.
Baca Juga: 5 Kasus Pencurian Mayat Paling Mengerikan di Dunia, Salah Satunya Mayat Digantung di Toko Daging
Hal inilah yang dialami 5 artis Korea Selatan ini.
Mereka memutuskan berhenti di tengah jalan, dengan berbagai alasan, mulai dari terlibat skandal hingga alasan pribadi.
Bahkan di antara mereka ada yang baru saja pulang dari wajib militer, siapa saja mereka?
Baca Juga: Digilai Wanita karena Pesonanya, Begini Jawaban Ariel NOAH saat Ditanya Rahasianya
1. Lee Seo Won
Di tahun 2018 Lee Seo Won terlibat sebuah skandal dengan seorang selebritis perempuan.
Terungkap dirinya melakukan pelecehan seksual da mengancam seorang rekan perempuan dengan pisau saat mabuk.
Lee Seo Won mengaku bersalah dan citranya menjadi buruk karena kejadian tersebut.
Diketahui ia baru saja pulang dari wajib militer dan tak ingin melanjutkan kariernya di dunia hiburan.
2. Kang Ji Hwan
Tahun 2019, Kang Ji Hwan ditangkap karena tuduhan pelecehan seksual terhadap dua perempuan.
Ia dilaporkan minum dengan dua orang staf perempuan di rumahnya, dan memperkosa salah satu perempuan yang sedang tertidur, serta melecehkan yang lainnya secara seksual.
Awalnya dia membantah tuduhan tersebut, tapi pada akhirnya ia mengakui semua tuduhan yang disampaikan.
Karena kejadian tersebut citra dari Kang Ji Hwan hancur dan kontraknya dengan perusahaan diputus.
3. Seo Min Jung
Seo Min Jung secara mengejutkan memutuskan untuk pensiun di dunia hiburan pada tahun 2007 lalu.
Ia menikah dengan seorang dokter gigi Korea-Amerika dan akan pindah ke New York untuk memulai hidupnya sebagai non-selebriti.
Baca Juga: Tuai Protes dari Para Aktivis, Pemerintah Malaysia Akan Tangkap Para Transgender
Meski telah pensiun ia beberapa kali berkunjung ke Korea Selatan dan tampil di variety show.
Namun ia tak pernah melakukan proyek akting usai pensiun.
4. Jang Mi In Ae
Jang Min In Ae mendapatkan kritik keras saat dirinya tak menyetujui kebijakan dukungan darurat PresidenMoon Jae In untuk membantu memberikan bantuan keuangan kepada keluarga dengan penghasilan rendah.
Baca Juga: Tenggelam dari Dunia Hiburan, Jeremy Teti Idap Penyakit Mematikan Sampai Harus Jalani 5 Kali Radiasi
"Ini sangat menjengkelkan. Korea tidak memiliki uang sebanyak itu. Anda memberikan tanah kami kepada orang lain juga, bukan? Apakah Anda benar-benar pemerintahan yang menyelamatkan warga negara? Berapa nilai 1 juta won itu? Setiap kali saya melihat berita, saya menjadi gila karena marah," ungkap Jang Mi In Ae.
Meski mendapatkan kritik keras, Jang Mi In Ae sempat mempertahankan pendapatnya.
Namun tak lama setelah itu ia memutuskan untuk berhenti sebagai seorang artis.
5. Lee Tae Im
Di Tahun 2018, Lee Tae Im memutuskan mundur dari dunia hiburan tanah air.
"Ini adalah Tae Im.
Sudah lama. Saya telah melewati masa-masa sulit dengan berbagai pemikiran dan kesulitan. Saya telah memutuskan untuk menjalani kehidupan biasa dari sini. Saya tidak akan melupakan mereka yang mencintai dan mendukung saya.
Baca Juga: Nyaris Ketipu! Anang Hermansyah Cium Gelagat Tak Wajar pada Calon Pembeli Istana Cinere
Terima kasih," tulisnya sebagai salam perpisahan.
Keputusan ini pun juga mengejutkan agensi dari Lee Tae Im.
Artikel ini telah tayang di GridStar.ID dengan judul 5 Artis Korea Selatan Ini Tak Mungkin Tampil di Layar Kaca Lagi, Ada yang Masih Sangat Muda dan Baru Pulang Wamil
(*)