Segudang Manfaat dari Kunyit, Menghambat Pertumbuhan Tumor hingga Hilangkan Bau Amis Saat Mentruasi

Selasa, 14 Juli 2020 | 16:45
Freepik

Ilustrasi kunyit

GridHype.ID - Salah satu rempah Nusantara yang biasa digunakan untuk bumbu dapur adalah kunyit.

Kunyit membuat cita rasa masakan seperti bumbu rendang, bumbu pepes, ikan bakar, pelengkap opor atau arsik ikan mas jadi lebih lezat.

Manfaat kunyit dalam masakan selain sebagai bumbu, juga sebagai penghilang bau amis ikan dan makanan laut lainnya.

Di Indonesia, selain sebagai bumbu, kunyit juga digunakan sebagai bahan obat, baik berdiri sendiri maupun dicampur dengan tanaman obat lainnya.

Baca Juga: Jessica Iskandar Didiagnosis Derita Gangguan Jantung: Mengenal Takikardia yang Diderita Ibunda El Barack

Berikut manfaat kunyit dan cara menggunakannya:

1. Menghilangkan bau amis saat menstruasi

Ambil 1 jari kunyit kuning, cuci bersih iris tipis.

Ambil asam Jawa 1/2 sendok teh.

Campur kunyit dan asam dengan gula aren atau gula Jawa sesuai selera.

Baca Juga: Cinta Penelope Berderai Air Mata, Dengar Penjelasan Vicky Prasetyo yang Sebut Akan Selamatkan Rumah Tangganya Bersama Angel Lelga

Seduh dengan air satu gelas, saring, minum setelah makan siang.

Lakukan selama kamu mengalami menstruasi.

2. Mengurangi sakit maag

Ambil 1 jari kunyit kuning, parut, peras, saring.

Tambahkan 1/2 gelas air hangat dan madu sesuai selera.

Baca Juga: Sambangi Kediaman Raffi Ahmad, Putri Wapres Ma'ruf Amin Tawarkan Posisi Wakil Wali Kota Tangerang Selatan pada Suami Nagita Slavina

Minum setelah makan siang.

Lakukan 7-10 hari.

3. Menyembuhkan bronchitis atau batuk kronis

Ambil 1 jari rimpang kunyit kuning iris tipis-tipis, 1 jari jahe iris tipis-tipis dan gula merah secukupnya.

Rebus semuanya dengan 2 gelas air hingga tinggal 1 gelas, saring.

Baca Juga: Usai Cerai dari Engku Emran, Ahli Tarot Terawang Kedekatan Laudya Cynthia Bella dengan Dimas Beck

Minum sehari sekali setelah makan.

Lakukan selama 5-7 hari.

Jika belum sembuh, dapat diulang.

4. Menyembuhkan tifus

Ambil 2 rimpang kunyit kuning, 1 batang sereh, dan 1 lembar daun sambiloto.

Baca Juga: Atta Halilintar Buktikan Keseriusan Hubungannya dengan Berikan Cincin pada Aurel Hermansyah, Ashanty Tanya Maksudnya

Tumbuk semua bahan sampai halus, beri 1 gelas air matang, saring.

Minum 1 hari sekali setelah makan.

Lakukan selama 7 hari.

5. Menyembuhkan usus buntu

Ambil 1 rimpang kunyit, kupas dan parut, ambil airnya.

Baca Juga: Coba Jumlahkan Tanggal, Bulan dan Tahun Kelahiranmu, Hasilnya Akan Ungkap Kepribadian yang Terpendam Selama ini

Ambil 1 buah jeruk nipis, peras, ambil airnya.

Campur air kunyit dan air jeruk nipis dengan sedikit garam, gula aren atau gula kelapa dan segelas air matang.

Minum 1 hari sekali setelah makan.

Lakukan 5-7 hari, dapat diulang.

Baca Juga: Dikira Lumba-Lumba Warga Malah Asyik Peluk Hewan Buas Ini, Netizen: Itu Paus Pembunuh

6. Menyembuhkan amandel

Ambil 1 rimpang kunyit kuning, 1 buah jeruk nipis, 2 sendok makan madu.

Kupas dan parut kunyit kuning.

7. Menghambat pertumbuhan tumor dan menghambat sel kanker

Ambil kunyit putih (curcuma zedoaria) 2 jari tangan.

Ambil 10 lembar sambiloto dan 5 iris mahkota dewa.

Baca Juga: Bagikan Kabar Bahagia, Putra Sulung David Beckham Lamar Pujaan Hatinya dengan Kalimat Romantis yang Bikin Lumer

Rebus semua bahan dengan 3 gelas air hingga tinggal 1,5 gelas.

Minumlah pagi dan malam setelah makan.

Lakukan selama 7-10 hari. Dapat diulang.

Sebaiknya Anda pantang makan daging merah (kambing dan sapi), seafood, dan mengurangi makan telor agar hasilnya lebih maksimal dan sesuai harapan.

Baca Juga: Kabarkan Sang Ayahnya Meninggal Dunia, Ivan Gunawan Beberkan Sebelum Hembuskan Nafas Terakhir Mendiang Sempat Keluhkan Sakit Maag

8. Obat diare

Ambil temu putih sebanyak 5-7 butir, cuci, parut.

Minum air temu putih sehari sekali setelah makan. Lakukan selama 3-5 hari.

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul Delapan Manfaat Kunyit yang Tidak Disadari, Bisa Hapus Bau Menstruasi

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Intisari Online

Baca Lainnya