Kabar Gembira! Anies Baswedan Umumkan Kasus Virus Corona di DKI Jakarta Sudah Terkendali dan Siap Masuki Masa Transisi

Minggu, 28 Juni 2020 | 17:00
Tribunnews

Kabar Gembira yang Ditunggu-tunggu, Angka Kasus Positif Covid-19 di DKI Jakarta Terus Menurun Drastis, Anies Baswedan: Ujian yang Memberikan Hikmah...

GridHype.ID - Imbas dari wabah virus corona memang memukul segala sektor kehidupan.

Bahkan sudah hampir empat bulan, masyarakat di Indonesia merasakan kesusahan akibat dampak wabah virus ini.

Selain meregang banyak nyawa manusia, virus ini juga mengakibatkan banyak kerugian besar, khususnya di bidang perekonomian.

Namun, secercah harapan baru saja diumumkan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Baca Juga: Dituduh Punya Ilmu Santet yang Dikirim Lewat Bingkisan, Nenek Ini Terpaksa Jalani Ritual Sumpah Pocong Demi Buktikan Kebenarannya

Mengutip dari TribunManado.co.id, Anies Baswedan menjelaskan terkaitpositivity rateatau tingkat positif Covid-19 di ibu kota.

Perkembangan tingkat positif Covid-19 di Jakarta berada di angka 3,8 persen dalam dua hari terakhir. Sedangkan secara rata-rata 5 persen.

Dengan angka demikian, Anies Baswedan mengatakan kondisi Jakarta kian terkendali.

"Jakarta alhamdulillah sudah satu bulan ini angka positifnya rata-rata 5 persen."

Baca Juga: Keluar Penjara Langsung Jadi Bos Pertamina, Ahok Blak-blakkan Buka Nominal Gajinya Sekarang, Berapa?

"Bahkan dua hari ini 3,8 persen."

"Artinya kondisi di Jakarta sudah makin terkendali," kata Anies Baswedan dalam video yang diunggah kanal YouTube Pemprov DKI, Jumat (26/06).

Berdasarkan angka risiko menurut World Health Organization (WHO) atau organisasi kesehatan dunia, angka positif DKI Jakarta jauh di bawah yang direkomendasikan WHO.

kompas.com
kompas.com

Ilustrasi: virus corona

Baca Juga: Selalu Pamer Kemesraan, Siapa Sangka Anang Hermansyah Ngotot Ingin Cerai dari Ashanty

WHO sendiri menetapkan angkapositivity ratesuatu wilayah harus 10 persen untuk bisa melaksanakan masa transisi.

Meski punya angka yang cukup rendah, Anies Baswedan menegaskan pekerjaan Pemprov DKI dan masyarakat tidak boleh berhenti.

Tantangan menurutnya belum selesai dan masih besar menyambut di masa mendatang. Sikap disiplin harus terus ditegakkan.

"Tapi ini belum selesai, tantangannya masih besar. Ke depan, kita perlu lebih disiplin," ucapnya.

Baca Juga: Sebelum Resmi Jadi Suami Syahrini, Tetangga Luna Maya Berikan Saksi Mengejutkan Hingga Sebut Reino Barack Tinggal Bareng Selama 2 Tahun

Mantan Mendikbud ini mengajak masyarakat untuk memaknai pandemi Covid-19 tersebut sebagai ujian yang akan membawa hikmah.

"Ujian yang memberikan hikmah. Tapi memang hikmah tidak pernah kemarin, hikmah selalu datangnya besok," paparnya.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut hari ini angka tingkat reproduksi efektif (Rt) alami penurunan menjadi 0,98.

Pada 5 Juni 2020 lalu atau sejak Jakarta diputuskan masuk masa transisi, angka Rt ibu kota dilaporkan sebesar 0,99.

Baca Juga: Agar Terlihat Cantik Barbie Kumalasari Rela Habiskan Rp 4 Miliar, Netizen Justru Lebih Suka Lihat Istri Galih Ginanjar Tanpa Makeup

Artinya selama dua pekan, reproduksi virus antar-orang menurun 0,01.

Hal tersebut disampaikan Anies Baswedan usai memimpin upacara HUT ke-493 DKI Jakarta, di halaman Blok G Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (22/06).

"Tadi pagi jam 6.30 WIB, laporan tim Fakultas Kesehatan UI, dua minggu masa transisi wabah terkendali di Jakarta. Angka Rt-nya menjadi 0,98," ungkap Anies Baswedan.

Tapi meski laporan terbaru angka Rt kembali turun, Anies Baswedan menegaskan masa transisi akan berlangsung sampai akhir Juni.

Artikel ini telah tayang di GridStar.ID dengan judul Bak Angin Segar Tanda Berakhirnya Pandemi Corona, Kasus Positif Covid-19 di DKI Jakarta Kian Terkendali dan Siap Masuki Masa Transisi, Anies Baswedan: Hikmah Datang Esok...

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Grid Star

Baca Lainnya