5 Khasiat Rutin Konsumsi Jus Kurma, Salah Satunya Bisa Cegah Kanker!

Kamis, 16 April 2020 | 20:30
freepik

Buah Kurma

GridHype.ID - Kamu pasti sudah tak asing lagi dengan buah asal Timur Tengah, kurma.

Kurma adalah buah yang telah menjadi makanan pokok di Timur Tengah selama ribuan tahun lamanya.

Buah kurma meliki warna kuning kecoklatan sampai coklat kehitaman, tergantung jenisnya.

Baca Juga: Terdengar Asing, Tak Disangka Air Rendaman Kurma Punya Khasiat Luar Biasa untuk Tubuh

Buah kurma memang dikenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh.

Siapa sangka buah kurma juga memiliki manfaat lain untuk kulit dan rambut loh.

Mulai dari cegah kanker hingga meningkatkan berat badan, yuk simak 5 manfaat jus kurma berikut ini.

Baca Juga: Biasakan Minum Air Rendaman Kurma Setiap Pagi, Rasakan Manfaatnya bagi Tubuh, Bakal Jarang Sakit dan Mampu Hilangkan Alergi

Mencegah kanker

Jus kurma rupanya mengandung antioksidan yang dapat membantu mencegah kanker sehingga menjadi minuman yang ideal untuk orang dewasa maupun anak-anak.

Menjaga kesehatan rambut

Jus kurma juga menjaga rambut kita tetap sehat dengan menyediakan banyak vitamin, khususnya vitamin B.

Baca Juga: Harganya Melonjak hingga Jutaan! Buah Kecil yang Kerap Dijumpai di Pinggir Jalan Ini Ternyata Miliki Segudang Manfaat, Salah Satunya Mengobati Asam Urat

Membuat kulit glowing bercahaya

Konsumsilah jus kurma secara teratur dan kita akan mendapat kulit yang segar dan bercahaya.

Pencahar hebat

Sejak zaman kuno, kurma telah dipertimbangkan dan digunakan sebagai obat alami untuk masalah sembelit karena tingginya kandungan serat makanan yang tidak larut di dalamnya.

Hal inilah yang membuatnya menjadi pencahar yang hebat.

Baca Juga: Dipercaya Punya Zat Anti Kanker dan Melindungi Jantung, Buah Ajaib yang Tumbuh di Pinggir Jalan Ini Dihargai Setengah Juta per Kilogramnya

Membantu meningkatkan berat badan

Nah, bagi kamuyang ingin menaikkan berat badan, jus kurma bisa jadi solusinya.

Kaya akan gula dan karbohidrat lainnya, jus buah ini akan membantu kita menambah berat badan.

Untuk membuat jus kurma, ternyata tak begitu susah.

Baca Juga: 3 Khasiat Buah Parijoto yang Dikenal Ampuh Atasi Masalah Sulit Hamil Hingga Obat Kolesterol

Ambil 3-4 buah kurma, pisahkan dari isinya.

Rendam kurma selama beberapa jam dalam air hangat sebelum dibuat jus.

Setelah itu tambahkan setengah cangkir susu dan blender seperti biasa.

Nah, mudah bukan? Selamat membuktikan khasiat jus kurma ya.

Artikel ini telah tayang di Nova.ID dengan judul Yuk Rutin Konsumsi Jus Kurma, Bisa Cegah Kanker hingga Buat Kulit Jadi Glowing!(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Nova.ID

Baca Lainnya