The Sinclair Tunjukkan Ketabahan dengan Foto Tersenyum Bersama 'Ashraf Sinclair' Sehari Setelah Kepergiannya

Jumat, 21 Februari 2020 | 10:05
(Twitter Yuna @Yunamusic)

Tangkapan layar Twitter Yuna yang menunjukan foto keluarga Ashraf Sinclair yang tampak tegar setelah ditinggal oleh suami BCL tersebut

Gridhype.id- Seorang penyanyi asal negeri jiran, Yuna Zarai membagikan sebuah postingan mengharukan di laman media sosialnya.

Postingan tersebut merupakan sebuah foto keluarga besar mendiang Ashraf Sinclair yang diambil sehari setelah Ashraf Sinclair meninggal dunia akibat serangan jantung.

Adapun Yuna adalah istri dari adik Ashraf Sinclair, Adam Sinclair.

Baca Juga: Sambil Menangis Ibunda Ashraf Sinclair Buka Suara Untuk yang Pertama Kali Setelah Anaknya Meninggal, Dida Sinclair:

Dalam foto yang diunggah Yuna tersebut, ada Khadijah Abdul Rahman (ibu Ashraf), Mohamed Anthony John Sinclair (ayah Ashraf), Adam Sinclair (adik Ashraf) dan Aishah Sinclair (kakak Ashraf).

Tampak Aishah Sinclair memegang sebingkai foto Ashraf Sinclair.

Meski sudah ditinggal pergi Ashraf, terlihat semua raut wajah keluarga besar Sinclair tetap tersenyum lebar.

Baca Juga: Cuma Demi Tik Tok, Pria ini Nekat Turun dari Kereta yang Melaju Cepat Hingga Terseret ke Bawah Kereta, Begini Nasibnya Sekarang

Yuna pun mengucapkan terima kasih kepada semua orang karena telah mendoakan kepergian Ashraf Sinclair.

"Thank you everyone for your messages. We miss Ashraf terribly," tulis Yuna seperti dikutip Kompas.com, Kamis (20/2/2020).

Yuna pun mengabarkan bahwa ia dan Adam berada di Jakarta.

Tak lupa ia memanjatkan doa untuk kepergian Ashraf Sinclair.

"Alhamdulillah Adam and I are now in Jakarta with our family. In loving memory, @ashrafsinclair (18 September 1979 – 18 February 2020) Al-Fatihah," tulisnya.

Baca Juga: Reza Rahadian Ungkap Janji BCL Terhadap Anak Semata Wayangnya Usai Sepeninggalan Suami

Unggahan Yuna pun sontak mendapat respon positif hingga doa dari masyarakat Indonesia maupun Malaysia.

@ayyputeri: "You guys are such wonderful human beings I pray that Allah will give his greatest comfort and love upon the Sinclairs *hugs*"

@1Obefiend: "Alfatihah to you especially the husband. Ashraf’s death shocked me because he is in his prime. What a tragic loss to Noah, Bunga and the family. Alfatihah"

@MsMimieA: "Sending condolences to you and your family. May Allah swt grant all of you strength and love through these hard times "

Adapun Ashraf Sinclair mengembuskan napas terakhir dalam usia 40 tahun setelah mengalami serangan jantung.

Ashraf Sinclair meninggal dunia sekitar pukul 04.51 WIB, pada Selasa (18/2/2020).

Di hari yang sama, jenazah Ashraf Sinclair telah dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.

Baca Juga: Sering Terjadi di Pagi Hari, Serangan Jantung yang Terjadi di Waktu Tersebut Jauh Lebih Berbahaya dan Mematikan, Begini Penjelasannya

Ashraf yang juga merupakan aktor Malaysia mulai dikenal luas di Indonesia setelah menikah dengan penyanyi dan aktris Bunga Citra Lestari (BCL) pada 8 November 2008 di Masjid Al Bina Senayan, Jakarta.

Sejak menikah dengan BCL, Ashraf memilih tinggal di Indonesia dan berkecimpung di industri hiburan Tanah Air.

Ia pun membintangi film Saus Kacang (2008), serta aktif berperan dalam sejumlah sinetron dan FTV.

Total sudah 13 judul sinetron yang ia bintangi sejak 2008 hingga 2020.

Sementara itu, dari pernikahannya dengan BCL, Ashraf Sinclair dikaruniai seorang putra bernama Noah Sinclair.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Foto Sambil Tersenyum, Tunjukkan Ketabahan Keluarga Besar Ashraf Sinclair"

Tag

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber Kompas.com, Twitter