Anaknya Tak Bisa Kerjakan PR Matematika, Ibu Ini Stres hingga Nekat Minum Pil Tidur 7 Buah

Jumat, 20 Desember 2019 | 18:00
Sin Chew Daily via World of Buzz

Seorang ibu stres ajari anak belajar sampai tengah pil tidur

GridHype.ID - Memiliki putra yang cerdas tentu jadi impian banyak orang tua.

Apalagi jika anak pandai mengerjakan tugas sekolahnya sendiri.

Namun, bukan berarti anak yang tidak bisa mengerjakan PR adalah siswa yang bodoh.

Baca Juga: Kisah Peternak Babi Berotot di Kamboja, Pecinta Hewan Sebut Jika Praktik Babi Mutan ini Sangat Kejam

Dan bukan berarti juga sang anak boleh dimarahi berlebihan.

Karena sadar atau tidak, hal itu bisa memengaruhi pola pikir dan mental sang anak serta orang tua sendiri.

Seperti yang baru-baru ini terjadi di Wuhan, Tiongkok nih.

Akibat terlalu marah dengan sang anak yang tidak bisa mengerjakan PR, seorang ibu sampai hilang akalnya.

Baca Juga: Ngeri! Organ Intim Pria ini Tersangkut di Gera Persneling, Dokter dan Damkar Bekerja Sama Lakukan Hal Ekstrem ini Untuk Melepaskannya

Wanita bernama Xu ini nekat menelan 7 pil tidur karena sang anak tidak bisa mengerjakan PR matematika.

Melansir laman World of Buzz dari Sin Chew Daily, Kamis (19/12/2019), kejadian bermula saat Xu mendampingi sang anak belajar.

Anak Xu sendiri diketahui berusia 7 tahun dan sedang menempuh pendidikan dasar.

Di tengah sesi belajarnya, ada PR yang tidak bisa dikerjakan oleh sang anak.

Baca Juga: Dikenal Ampuh Obati Masuk Angin, Bawang Merah Juga Bisa Atasi 6 Penyakit Mematikan ini

Xu pun mengajari sang anak mengerjakan PR itu namun tidak ada perkembangan.

Meski sudah diajari berkali-kali, sang anak tetap saja tidak bisa paham.

Akhirnya Xu kesal dan memarahi sang anak habis-habisan.

Melihat kejadian itu, suami Xu langsung menengahi dan meminta Xu pergi terlebih dahulu.

Baca Juga: Coba Mulai Kebiasaan Berjalan-Jalan di Pagi Hari dan Rasakan 10 Perubahan Luar Biasa ini Akan Terjadi Pada Tubuh Kita

Saat itulah Xu yang merasa tidak tahan dan sesak langsung menelan 7 buah pil tidur.

Xu berharap ia bisa lebih tenang dalam menyikapi masalah itu.

Tapi yang Xu harapkan ternyata salah, karena Xu tiba-tiba pusing dan sesak napas.

Baca Juga: Korban Gigitan Ular Kobra Semakin Banyak, Benarkah Bawang Merah Bisa Tangani Racun Kobra, Berikut Penjelasannya!

Ia pun langsung memanggil sang suami dan pergi ke rumah sakit.

Untungnya, dokter langsung menangani Xu yang saat itu sudah tidak berdaya.

(*)

Tag

Editor : Linda Fitria

Sumber World of Buzz