Jangan Disepelekan, 7 Hal yang Terjadi Pada Tubuh ini Bisa Jadi Pertanda Jika Ginjalmu Sudah Rusak

Rabu, 25 September 2019 | 19:00
parade

Jangan Sepelekan 7 Hal yang Terjadi Pada Tubuh ini, Bisa Jadi Pertanda Jika Ginjalmu Tak Lagi Sehat

GridHype.ID- Seperti yang kita ketahui, jika ginjal merupakan salah satu organ penting yang harus kita perhatikan.

Selain memiliki peran penting untuk menyaring darah dan mempertahankannya tetap stabil, ginjal juga mencegah penumpukan cairan berlebih dan mengatur tekanan darah.

Ginjal jua berfungsi menyeimbangkan kadar elektrolit untuk meningkatkan produksi sel darah merah.

Baca Juga: Videonya 'Teriaki' DPR Sebagai Dewan Pengkhianat Rakyat Viral, Berikut 6 Fakta Manik Marganamahendra Ketua BEM UI

Fungsi ginjal yang bermasalah memiliki efek negatif pada kesehatan kita secara keseluruhan.

Itu mengapa kita wajib mengenali tanda-tanda peringatan kerusakan ginjal.

Berikut adalah gejala paling umum yang menunjukkan bahwa ginjal kita rusak.

Nyeri Punggung Atas

Jika kita menderita kerusakan ginjal, kita mungkin mengalami rasa sakit di punggung bagian atas.

Rasa sakit ginjal biasanya sakit satu sisi di punggung bagian atas, biasanya disertai dengan demam.

Bila disertai dengan kejang dan sakit parah, Moms bisa jadi menderita infeksi ginjal atau batu ginjal.

Baca Juga: Miris! Kisah Pria Gagal Nikah ini Viral Lantaran Sang Calon Istri Hamil Duluan, Punya 3 Cowok Lain dan Tak Tahu Siapa Ayah dari Anaknya

Ruam kulit

Kegagalan ginjal sering ditandai dengan munculnya ruam kulit atau rasa gatal yang parah.

Jika ginjal kita tidak dapat mengeluarkan produk limbah dari darah, akumulasi limbah dapat menyebabkan kekeringan dan iritasi pada kulit.

Jika terjadinya ruam kulit terkait dengan kerusakan ginjal, Moms tidak akan dapat mengobatinya dengan salep dan krim.

Pembengkakan

Terjadinya pembengkakan dapat menjadi gejala gagal ginjal.

Ketika ginjal kita tidak berfungsi dengan baik, ginjal tidak dapat mengeluarkan kelebihan cairan dari tubuh yang dapat menyebabkan pembengkakan di wajah, tangan, kaki, pergelangan kaki, dan kaki.

Baca Juga: Didominasi Generasi Milenial, ini Dia Kumpulan Poster Lucu dan Kreatif Mahasiswa dalam Menyuarakan Keberatannya Pada Pemerintah!

Kelelahan

Jika ginjal kita sehat, ada produksi erythropoietin yang tepat, atau EPO, yaitu hormon yang mendorong sumsum tulang untuk membuat sel darah merah baru yang membawa oksigen.

Namun, ginjal yang rusak gagal menghasilkan jumlah EPO yang cukup, sehingga tubuh kekurangan pasokan sel darah merah dan oksigen.

Ketika ini terjadi, otak dan otot kita menjadi mudah lelah, dan tubuh lebih lelah, dingin, dan kurang bisa fokus.

Kekurangan sel darah merah pembawa oksigen umumnya menyebabkan anemia.

Baca Juga: Bak Putri Duyung, Wanita Asal Armenia ini Keluarkan Permata Ketika Menangis, Bukannya Senang Justru Ia Merasa Tersiksa

Sesak napas

Ketika Moms menderita kerusakan ginjal, tubuh kita umumnya kekurangan oksigen.

Kurangnya oksigen yang dibawa oleh sel darah merah menyebabkan sesak napas yang disebabkan oleh akumulasi cairan dan produk limbah di paru-paru.

Perubahan dalam airseni

Terjadinya perubahan air seni adalah salah satu tanda peringatan awal gagal ginjal.

Perubahan ini termasuk munculnya urin berbusa, urin yang mengandung darah, peningkatan frekuensi buang air kecil dengan urin pucat, mengurangi frekuensi buang air kecil dengan urin berwarna gelap, kencing di tengah malam, atau kesulitan buang air kecil.

Rasa Metalik di Mulut

Hilangnya nafsu makan dapat terjadi sebagai akibat akumulasi limbah dalam darah.

Ini adalah salah satu gejala kerusakan ginjal yang paling umum.(*)

Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judulWaspada! Jika Ginjal dalam Bahaya, Tubuh Akan Memberi 7 Tanda Ini

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : nakita

Baca Lainnya