Penumpukan asam urat di persendian dan jaringan lunak disebut tophus.
Beberapa penderita asam urat juga dapat mengembangkan masalah kesehatan lainnya, seperti radang sendi parah, batu ginjal, dan penyakit jantung.
Sehingga, sebelum bertambah parah penyakit asam urat harus diredakan, salah satunya dengan beberapa obat alami berikut ini:
1. Ceri
Mengutip The Healthy, ceri memiliki sifat antioksidan yang sangat baik menjadi obat alami untuk mengatasi penyakit asam urat.
Ceri juga membantu mengurangi peradangan dan asam urat karena mengandung anthocyanin.
2. Jahe
Mengutip The Healthy, jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat dimanfaatkan sebagai salah satu obat alami untuk meredakan asam urat.
Salah satu cara untuk mengkonsumsi jahe adalah dengan memasukkan ke dalam masakan sebagai bumbu penyedap.
Cara lain adalah dengan menambahkan setengah sendok teh bubuk jahe ke dalam air mendidih dan meminum campuran itu setelah menjadi hangat.
Pilihan lainnya adalah dengan meramu jahe menjadi obat oles.
Baca Juga: Tips Kesehatan, Penderita Asam Urat Wajib Tahu, Bawang Putih Ternyata Ampuh Obati Penyakitmu