GridHype.ID -Kumpulan doa harian berikut ini akan menyajikan bacaan doa agar kamu memiliki anak yang cerdas.
Tak hanya itu saja, kumpulan doa harian ini juga akan membagikan bacaan doa agar anak rajin beribadah.
Bagi kamu yang sudah memiliki anak, sebaiknya simak kumpula doa harian di bawah ini sampai selesai ya!
Melansir dari TribunJogja.com, menjadi orang tua bukanlah perkara yang mudah, karena memiliki anak berarti harus bertanggung jawab dan bisa mendidik agar menjadi anak yang baik dan berkarakter.
Mengajarkan pendidikan sedari dini merupakan salah satu bentuk ikhtiar kedua orang tua dalam mendidik anak, dan dibalut dengan doa sebagai wujud tawakal kepada Allah SWT agar seorang anak menjadi putra-putri yang soleh solehah.
Kumpulan Doa Untuk Anak
Berikut kumpulan doa bagi orang tua untuk anaknya agar menjadi anak yang hebat.Doa Agar Anak Menjadi Pemberani
اَللّهُمَّ إِنَّا نَجْعَلُكَ فِىنُحُورِهِمْ وَنَعُوذُبِكَ مِنْ شُرُورِهِمْ"Allahumma inna naj’aluka fi nuhurihim wa na’udzubika min syururihim."
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku menjadikan Engkau di leher mereka (agar kekuatan pada orang jahat itu tidak berdaya saat berhadapan dengan kami) dan aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan mereka."
Baca Juga: Baca Doa Ini Supaya Anak Nurut dan Melibatkan Allah di Kepribadiannya
Doa Agar Anak Menjadi Cerdas
اَللَّهُمَّ امْلَأْ قُلُوْبَ أَوْلَادِنَا نُوْرًا وَحِكْمَةً وَأَهْلِهِمْ لِقَبُوْلِ نِعْمَةٍ وَاَصْلِحْهُمْ وَاَصْلِحْ بِهِمُ الْأُمَّةَ"Allaahummam-la' quluuba aulaadinaa nuuron wa hik-matan wa ahlihim liqobuuli ni'matin wa ashlih-hum wa ashlih bihimul ummah."