Keberadaan pesawat tersebut juga bisa dilacak.
Terakhir, kendaraan itu mendarat di kawasan Timur pada Minggu (13/3/2022).
"Pesawat yang katanya dibeli Rp 270 miliar ini lagi mondar mandir di Amerika," kata si netizen.
Kisah Sukses di Awal Perjuangan
Melansir dari Tribun-Timur.com, pasangan yang dijuluki Crazy Rich Malang itu ternyata tidak langsung sukses seperti sekarang.
Mereka mengawali bisnisnya dengan membuka jasa cuci motor.
Siapa sangka, kini Gilang dan Shandy sudah memiliki segudang bisnis yang cukup banyak.
Bahkan kini, mereka telah memiliki jet pribadi, super car dan masih banyak yang lainnya.
Dikutip Tribunnewsmaker.com, sebelum mendapatkan gelar Crazy Rich Malang, Gilang dan Shandy mengaku pernah mengalami hidup susah.
Hingga di saat merinti karier, baik Gilang dan Shandy mengaku pernah makan hanya bermodalkan uang Rp 5 ribu sampai Rp 15 ribu sehari.
Hal itu terungkap saat Gilang dan Shandy menceritakaan masa-masa susahnya dalam kanal YouTube Boy William yang di unggah pada Senin, (24/5/2021).