Follow Us

Satu Indonesia Baru Tahu, Makan Sebelum Tidur Ternyata Punya Manfaat di Luar Dugaan, Kini Tak Perlu Lagi Tahan Lapar di Malam Hari

Dwi Purworahayu - Senin, 20 September 2021 | 10:30
Ilustrasi makan sebelum tidur
via The Rise & Shine

Ilustrasi makan sebelum tidur

"Bagi yang sulit tidur, camilan kaya protein bisa membantu kita merasa lebih kenyang," kata Goodson.

"Jadi, kita bisa mencoba untuk mengonsumsi protein sebelum tidur seperti keju, sesendok selai kacang, atau segelas susu untuk melihat apakah itu membantu," ujar dia.

3. Bikin tertidur lebih cepat

Kabar baiknya adalah bahwa ada makanan tertentu yang dapat membuat kita dapat tertidur dengan lebih cepat dan memiliki kualitas tidur yang lebih baik.

Menurut Best, makanan seperti almond, kenari, dan pisang kaya akan melatonin yang merupakan hormon alami untuk membantu kita tidur.

Ahli gizi, Sylvia Melendez-Klinger, RD juga menyarankan untuk makan almond atau kenari yang mengandung magnesium dan zinc untuk membantu kita mendapatkan tidur malam yang lebih baik.

Namun, Best memperingatkan, saat ngemil sebelum tidur, kita harus menjauhi makanan seperti karbohidrat olahan atau sederhana.

"Karbohidrat sederhana mengurangi serotonin di otak, yang merupakan bahan kimia yang bertanggung jawab untuk mendorong tidur," kata Best.

"Jadi, makanan seperti kue kering, biskuit, keripik, dan pasta harus dihindari menjelang waktu tidur," imbuh dia.

Baca Juga: Coba Sekarang Juga! Tiga Hal Menakjubkan Ini Bisa Terjadi Jika Kamu Berhenti Main Medsos

(*)

Source : Kompas.com, Hellosehat.com

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest