"Tujuannya apa? Supaya konsumen bisa merasakan atau menikmati pengalaman dan gaya hidup berbeda yang dihadirkan dari ponsel lipat, baik melalui Galaxy Z Fold 3 atau Z Flip 3," kata Verry.
Jika dibandingkan dengan spesifikasi pendahulunya, Galaxy Z Fold 3 ini memang dibekali dengan sejumlah peningkatan.
Seperti fitur water resistance dengan sertifikasi IPX8, menggunakan frame dan engsel yang lebih kokoh, chipset Snapdragon 888, dukungan jaringan 5G, dan sebagainya.
Layar utama Galaxy Z Fold 3 menggunakan panel Dynamic AMOLED 2x berdiagonal 7,6 inci (2.208 x 1.768, refresh rate 120 Hz) dengan aspect ratio 22,5: 18 sehingga tampak menyerupai perangkat tablet ketika dibentangkan.
Secara umum, harga Galaxy Z Fold3 5G lebih murah Rp 8 jutaan dan Z Flip3 5G lebih murah Rp 5 jutaan dibanding generasi sebelumnya.
Berikut ini perbandingan harga Galaxy Z Fold3 dan Z Flip3 di Indonesia, dengan pendahulunya.
Galaxy Z Fold 2 (2020) :Rp 33,8 juta (12/256 GB)
Galaxy Z Fold 3 (2021) :Rp 24,9 juta (12/256 GB),Rp 26,9 juta (12/512 GB)
Galaxy Z Flip (2020) :Rp 21,8 juta (8/256 GB)
Galaxy Z Flip 3 (2021) : Rp 14,9 juta (8/128 GB),Rp 15,9 juta (8/256 GB)
Baca Juga: Dilengkapi Jaringan 5G, Berikut Rekomendasi HP Murah Terbaik Keluaran Samsung yang Bisa Kamu Pilih