Setelah sang ayah dimakamkan, salah satu pihak keluarga mereka pun memberikan kata sambutan.
"Kami atas nama dari keluarga bapak Trenggono mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak ibu yang sudah berkenan dari beliau sakit sampai megantarkan ke tempat peristirahatan yang terakhir," ucap salah satu pihak keluarga seperti dikutip Grid.ID dari Instagram @krisdayantilemos.
Usai memberikan kata sambutan, keluarga dan kerabat Yuni Shara dan Krisdayanti pun langsung melakukan tabur bunga di atas makam Trenggono.
Kepergian sang ayah tentunya meninggalkan duka yang amat mendalam untuk Yuni Shara, Krisdayanti, dan juga keluarga besarnya.
Sementara itu, dalam kolom komentar unggahan Yuni Shara dan Krisdayanti langsung dibanjiri doa serta ucapan bela sungkawa dari rekan sesama artisnya.
"Turut belasungkawa mbak Yun semoga damai disisi Allah," tulis David Bayu.
"Innalillahi Waina Ilaihi Rojiun Allahumagfirlahu Warhamhu Wa’afihi Wafuanhu Al Fatihah," tulis Armand Maulana.
"Turut berduka cita yg sedalam-dalamnya," tulis Tamara Bleszynski.