"Emang ke sini mau cari jagung, gimana caranya dapat jagung (bakar), terus bikin Ig Story, gimana abangnya cari kontaknya," kata Nagita dikutip dari YouTube Rans Entertainment.
Memberikan detail tempat berjualan tukang jagung bakar langganannya lewat Instagram Story, Nagita berharap ada orang yang mengenal pedagang itu dan bisa memberitahunya nomor yang bisa dihubungi.
Usahanya membuahkan hasil, ternyata bapak penjual jagung bakar itu sudah kembali ke Lombok karena usahanya sepi sejak pandemi Covid-19.
Bapak tersebut juga sempat menolak untuk datang ke Bali.
Selain karena tidak ada uang untuk modal usaha dan berangkat ke Bali, juga karena gerobak dagangannya sudah rusak.
"Modal awal dari sana enggak ada semua. Enggak ada sama sekali, makanya kita minta sama mbak Vita dulu, itu aja tambahannya kita gadai emas dulu," cerita seorang yang membantu bapak penjual jagung bakar.
"Jadi kemarin sempet gadai buat ke sini? Ya Allah," ucapibu Rafathar terkejut sekaligus iba.
Rela terbang ke Bali untuk istri Sultan Andara, bapak penjual jagung itu pun mendapat rezeki nomplok setelah bertemu Nagita Slavina.
Tidak hanya membayar semua ongkos pulang-pergi, Nagita Slavina juga membantu biayauntuk sunatan anak bapak penjual jagung bakar.