Follow Us

Update Bulan Mei 2021, Sederet HP Murah Milik Samsung Ini Cuma Dibanderol Seharga Rp 1 Jutaan

Helna Estalansa - Rabu, 26 Mei 2021 | 13:30
Ilustrasi ponsel
Photo by cottonbro from Pexels

Ilustrasi ponsel

GridHype.ID - Siapa sih yang tak mau memiliki HP murah?

Tentu banyak dari kamu akan gembira jika mendapatkan HP murah bukan.

Meski begitu, tak sedikit dari kamu yang masih bingung HP murah seri apa sih yang cocok dikantong.

Untuk itu, berikut ini ada 4 jenis HP Samsung yang dibanderol dengan harga Rp 1 Jutaan saja.

Penasaran? Yuk disimak!

Baca Juga: Tak Perlu Khawatir Jauh-jauh dari Charger, 3 Rekomendasi HP Murah Harga Rp 1 Jutaan Ini Punya Kapasitas Baterai yang Tahan Lama

HP Samsung memang terkenal berkualitas. Itulah mengapa, beberapa seri handphone dari brand asal Korea Selatan ini juga dikenal memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan beberapa kompetitornya.

Meski demikian, bukan berarti brand ini tak memiliki produk ponsel pintar dengan harga murah.

Samsung juga menghadirkan beberapa seri smartphone dengan harga terjangkau bahkan di harga Rp 1 jutaan mengisi slot entry-level.

Lantas HP Samsung seri apa saja yang dibanderol harga Rp 1 jutaan?

Ini 4 daftar yang dapat menjadi pilihan kamu di bulan Mei 2021 ini.

Baca Juga: Gak Bikin Kantong Jebol! Samsung Luncurkan HP Murah, Cocok Buat Kamu yang Cari Ponsel Triple Camera Harga Rp 1 Jutaan

1. Samsung Galaxy A01 Core

Samsung Galaxy A01 core dengan kapasitas RAM 1 GB internal 16 GB dibanderol Rp 900 ribuan.

Samsung Galaxy A01 core dengan kapasitas penyimpanan internal 32 GB dibanderol Rp 1 jutaan.

Spesifikasinya, Samsung Galaxy A01 memiliki bentang layar yakni 5.7 inchi dengann resolusi layar HD+ atau 720 x 1520 piksel.

Sektor kamera, ponsel dibekali dual kamera belakang dengan rincian resolusi 13 megapiksel aperture f/2.2 kamera utama dan 2 megapiksel aperture f/2.4 untuk depth.

Baca Juga: Dijamin Lega, HP Murah Terbaik Harga Rp 2 Jutaan Ini Punya Memori Internal 128 GB, Bisa Puas Simpan Banyak Aplikasi

Kamera depannya, tersemat di dalam notch kecil beresolusi 5 megapiksel aperture f/2.2.

Mendukung performanya, Samsung Galaxy A01 diotaki chipset Qualcomm Snapdragon 439 yang dibangun dengan fabrikasi 12 nanometer.

Ponsel ini telah menjalankan sistem operasi Android 10.0 dibalut dengan One UI 2.

Ponsel didukung kapasitas baterai 3000 mAh.

Ponsel tersedia tiga pilihan warna yakni hitam, biru dan merah.

Baca Juga: Infinix Hot 10s Resmi Dirilis Mei 2021, HP Murah Rp 1 Jutaan Ini Bikin Mobile Gaming Jadi Lancar Tanpa Gangguan

2. Samsung Galaxy A01

Samsung Galaxy A01 dengan kapasitas RAM 2 GB internal 16 GB dibanderol Rp 1.1xx.000.

Spesifikasinya, Samsung Galaxy A01 memiliki bentang layar yakni 5.7 inchi dengann resolusi layar HD+ atau 720 x 1520 piksel.

Sektor kamera, ponsel dibekali dual kamera belakang dengan rincian resolusi 13 megapiksel aperture f/2.2 kamera utama dan 2 megapiksel aperture f/2.4 untuk depth.

Kamera depannya, tersemat di dalam notch kecil beresolusi 5 megapiksel aperture f/2.2.

Baca Juga: Punya Banyak Keunggulan, 3 Rekomendasi HP Murah Merek Xiaomi Ini Cocok Buat Kamu yang Hobi Selfie, Harga Cuma Rp 2 Jutaan

Mendukung performanya, Samsung Galaxy A01 diotaki chipset Qualcomm Snapdragon 439 yang dibangun dengan fabrikasi 12 nanometer.

Ponsel ini telah menjalankan sistem operasi Android 10.0 dibalut dengan One UI 2.

Ponsel didukung kapasitas baterai 3000 mAh.

Ponsel tersedia tiga pilihan warna yakni hitam, biru dan merah.

Baca Juga: Mau Beli HP Murah? Sebaiknya Ikuti 4 Tips Membeli Ponsel dengan Dana Terbatas Berikut Ini

3. Samsung Galaxy A10s

Samsung galaxy A10s dengan kapasitas penyimpanan RAM 2 GB internal 32 GB dibanderol Rp 1,3 jutaan.

Samsung Galaxy A10s memiliki spesifikasi di antaranya bentang layar 6.2 inchi.

Jenis layar menggunakan IPS LCD.

Layar memiliki resolusi 720 x 1520 piksel.

Sektor kamera, Samsung Galaxy A10s hadir dengan sematan dual kamera belakang.

Kamera utama beresolusi 13 megapiksel untuk wide dan kamera 2 megapiksel untuk depth sensor.

Baca Juga: Punya Banyak Keunggulan, 3 Rekomendasi HP Murah Merek Xiaomi Ini Cocok Buat Kamu yang Hobi Selfie, Harga Cuma Rp 2 Jutaan

Sementara kamera depan beresolusi 8 megapiksel.

Samsung Galaxy A10s didukung operasi sistem Android 9.0 Pie.

Untuk mendukung performanya, Samsung Galaxy A10s menggunakan chipset MediaTek Helio P22 dibangun dengan fabrikasi 12 nanometer.

Didukung octa-core 2.0 GHz dan dipadukan GPU PowerVR GE8320.

Sektor keamanan, Samsung Galaxy A10s menggunakan fitur keamanan berupa finger print yang tersemat di bodi belakang ponsel.

Sementara sektor baterai, di dalam cangkang Samsung Galaxy A10s ini tertanam baterai dengan kapasitas 4000 mAh.

Baca Juga: Anti Lemot, 3 Rekomendasi HP Murah dengan RAM Besar Merek Vivo Ini Dilengkapi Memori Internal Hingga 128 GB

4. Samsung Galaxy A11

Samsung galaxy A11 dengan kapasitas penyimpanan RAM 3 GB internal 32 GB dibanderol Rp 1,7 jutaan.

Terkait spesifikasinya, Samsung Galaxy A11 ini memiliki bentang layar 6.4 inchi.

Resolusi layar mencapai 720 x 1560 piksel dengan rasio 19.5:9.

Ponsel ini sudah menjalankan sistem operasi Android 10.

Mendukung performanya, Samsung Galaxy A11 diotaki chipset Exynos 7884.

Prosesor octa-corenya mencapai kecepatan clock 1.8 GHz.

Sektor kamera, kamera belakang Samsung Galaxy A11 ini tersemat triple camera.

Baca Juga: Mau HP Murah Tapi Bisa Main PUBG Mobile? Tenang, HP Samsung Bekas Ini Jawabannya, Cuma Rp 1 Jutaan!

Kamera utama beresolusi 13 megapiksel dengan aperture f/1.8.

Disusul kamera beresolusi 5 megapiksel dengan aperture f/2.2 kamera ultrawide dan 2 megapiksel aperture f/2.4 depth sensor.

Kamera depannya beresolusi 8 megapiksel dengan aperture f/2.0.

Spesifikasi lainnya, sektor keamanan ponsel ini mengusung fitur fingerprint yang terletak di bodi belakang.

Sementara sektor baterai, Samsung Galaxy A11 tersemat baterai berkapasitas 4000 mAh.

*Daftar harga ponsel Samsung terbaru bulan Mei 2021 diperoleh dari beberapa gerai smartphone di Kota Semarang, di antaranya Sinar Mas Selluler Plaza Simpanglima Semarang.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul "5 Referensi HP Samsung Murah Harga Rp 1 Jutaan Bulan Mei 2021"

(*)

Source : TribunJateng.com

Editor : Helna Estalansa

Baca Lainnya

Latest