Follow Us

Tim Bulu Tangkis Indonesia Mendadak Dipaksa Mundur dari Turnamen All England 2021, Ini Kronologinya

Ruhil Yumna - Kamis, 18 Maret 2021 | 17:30
Tim bulu tangkis Indonesia di bandara Soekarno Hatta jelang mengikuti Thailand Open, Senin (4/1/2021).
BADMINTON INDONESIA

Tim bulu tangkis Indonesia di bandara Soekarno Hatta jelang mengikuti Thailand Open, Senin (4/1/2021).

Jadi, Anda harus tinggal di rumah dan mengisolasi diri hingga 23 Maret," demikian bunyi e-mail NHS.

"Anda harus melakukan ini, bahkan jika Anda tidak memiliki gejala atau menerima hasil negatif saat dites," demikian bagian bunyi e-mail dari NHS tersebut.

Mengenai e-mail yang didapat itu pun, telah dibenarkan oleh tim dari Humas PBSI, Fellya Hartono.

Baca Juga: Masyarakat Taiwan Gelar Festival Kembang Api, Tradisi Untuk Hilangkan Wabah Penyakit Meski Penyebaran Covid-19 di Sana Tergolong Rendah

Respons tim Indonesia

Melansir pernyataan manajer tim bulu tangkis Indonesia, Ricky Subagja, skuad Merah Putih harus menjalani isolasi mandiri selama 10 hari.

Hal itu sesuai dengan regulasi Pemerintah Inggris yang mengharuskan orang melakukan karantina jika berada dalam satu pesawat dengan penumpang lain yang positif Covid-19.

"Seluruh tim Indonesia terpaksa harus mundur dari turnamen Yonex All England 2021 dan tidak dapat melanjutkan pertandingan.

Hal ini dikarenakan, saat penerbangan dari Istanbul ke Birmingham pada Sabtu (13/3/2021) lalu, terdapat salah satu penumpang yang terkena Covid-19.

Namun, kami pun tidak diberi tahu siapa, berapa orang, dan dari mana asal orang yang positif tersebut," kata Ricky Subagja.

"Sesuai dengan regulasi Pemerintah Inggris, jika berada pada satu pesawat dengan orang yang positif Covid-19, penumpang lain diharuskan menjalani isolasi selama 10 hari.

Baca Juga: Malaysia Rela Tutup Sebagian Besar Ekonomi Utamanya Demi Hentikan Lonjakan Penyebaran Wabah Covid-19

Source : Grid.ID, Kompas

Editor : Ruhil Yumna

Baca Lainnya

Latest