Follow Us

5 Bulan Menjomblo, Anya Geraldine Sempat Idap Gangguan Mental Sejak 3 Tahun Lalu yang Bikin Dirinya Tak Bisa Sendirian

Dwi Purworahayu - Rabu, 03 Maret 2021 | 06:15
Kini Betah Menjomblo, Anya Geraldine Akui Sempat Idap Gangguan Mental Ini Sejak 3 Tahun Lalu yang Buat Dirinya Tak Bisa Sendirian
Instagram @anyageraldine

Kini Betah Menjomblo, Anya Geraldine Akui Sempat Idap Gangguan Mental Ini Sejak 3 Tahun Lalu yang Buat Dirinya Tak Bisa Sendirian

GridHype.ID - Artis peran Anya Geraldine belakangan ini menyita perhatian publik.

Usai pamer foto dengan Jefri Nichol, Anya Geraldine juga kedapatan merayakan Hari Valentine bersama Verrel Bramasta.

Meski sering menghabiskan waktu bersama aktor-aktor tampan, diakuinya mereka hanyalah sebatas teman.

Tak dipungkiri, pemilik nama lahir Nur Amalina Hayati itu selalu memiliki kekasih sejak usianya 13 tahun.

Baca Juga: Sempat Dianggap Jadi Orang Ketiga, Rizky Febian Sukses Bikin Anya Geraldine Klepek-klepek Cuma karena Hal Sepele

Hal ini diungkap Anya Geraldine melalui video yang diunggah kanal Youtube Pos Indonesia The Story pada Selasa (23/2/2021).

Meski selalu memiliki kekasih, Anya berujar waktu menjomblo paling lama setelah putus dari Ovi Rangkuti, yaitu lima bulan.

Bersama Surya Insomnia, Anya juga membeberkan kebiasaan dirinya yang tidak bisa sendirian sehingga memutuskan untuk berkonsultasi ke psikolog.

Baca Juga: Ariel NOAH Tak Pungkiri Anya Geraldine Masuk dalam Kreteria Wanita Idamannya, Mbak You Justru Terawang Sang Lady Killer Berjodoh dengan Penyanyi Hingga Sebut Akan Lepas Status Dudanya Tahun ini

"Aku bisa berhasil jomblo mungkin karena sekarang kayak kemarin sempat ke psikolog, dikasih tahu segala macam. Jadi akhirnya ya sudah, it's ok to be alone, enggak apa-apa," kata Anya.

Ia juga mengisahkan dirinya yang mengalami gangguan mental Borderline Personality Disorder sejak 3 tahun lalu.

"Soalnya aku, jadi emang kayak 3 tahun lalu aku pernah ke psikolog juga, intinya tuh aku kayak ada namanya BPD, Borderline Personality Disorder," tuturnya.

Borderline personality disorder (BPD) atau gangguan kepribadian ambang adalah gangguan mental yang ditandai dengan suasana hati serta citra diri yang senantiasa berubah-ubah, dan perilaku yang impulsif.

"Itu kayak memang enggak bisa sendiri gitu. Makanya aku dari umur 13 tahun sampai sekarang enggak bisa kalau enggak ada pacar atau yang temenin atau apa dan aku di situ sudah sadar kayak 'wah ini enggak sehat kalau begini terus'," sambung Anya.

Baca Juga: Jakarta Kebanjiran, Anya Geraldine dan Rhoma Irama Pilih Ngungsi, Tak Mau Repot Nicky Tirta Malah Asyik Ngopi di Atas Genangan Air

Kini, pemeran film Rembulan Tenggelam di Wajahmu itu mengaku sudah bisa melakukan kesehariannya dengan mandiri.

Hal itu juga berkat dorongan dari seseorang yang tengah dekat dengan Anya.

Kini Betah Menjomblo, Anya Geraldine Akui Sempat Idap Gangguan Mental Ini Sejak 3 Tahun Lalu yang Buat Dirinya Tak Bisa Sendirian
Tangkap layar kanal Youtube Pos Indonesia The Story

Kini Betah Menjomblo, Anya Geraldine Akui Sempat Idap Gangguan Mental Ini Sejak 3 Tahun Lalu yang Buat Dirinya Tak Bisa Sendirian

Baca Juga: Bertabur Bunga serta Balon Rayakan Hari Valentine, Anya Geraldine dan Verrel Bramasta Kompak Unggah Potret Dinner Romantis

"Sekarang kan kondisinya kayak ada lagi dekat sama orang, cuma entah gimana ini orang menginspirasi aku untuk belajar lebih bisa sendiri," ujar Anya.

Bahkan, Anya mengungkap kini dirinya bisa liburan ke luar kota sendiri tanpa ditemani.

"Kayak kemarin-kemarin aku liburan ke luar kota, sendiri. Ini orang nggak ikut, cuma ngga tau kenapa bisa akhirnya,"pungkasnya.

Baca Juga: Biasa Romantis, Hanung Bramantyo Mendadak Pamer Kedekatannya dengan Anya Geraldine Sampai Zaskia Mecca Layangkan Komentar Ini

(*)

Source : YouTube

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest