Begini Cara Memancing Gerakan Janin dalam Kandungan, Lakukan Interaksi Agar Bayi Bergerak Aktif

Senin, 16 Januari 2023 | 05:00
Freepik

Ilustrasil ibu hamil

Gridhype.id-Menantikan kelahiran buah hati dalam kandungan menjadi momen yang sangat menegangkan.

Selain rasa bahagia, calon ibu pasti merasakan berbagai perasaan dalam dirinya.

Ibu hamil tentu mempersiapkan berbagai hal agar janin dalam kandungan tumbuh dengan baik dan aktif.

Saatjaninbergerak aktif, itu tandanya kondisinya baik dan sehat.

Itulah mengapa ketika hamil Anda dan pasangan pasti bersemangat untuk merasakan gerakan janin dalam kandungan.

Tapi terkadang saat ingin merasakan gerakannya, janin malah diam saja. Ternyata ada beberapa cara yang bisa Anda coba untuk membuat janin bergerak.

Memancing Gerakan Janin

Janin umumnya mulai bergerak pada usia kehamilan16 sampai 24 minggu. Bahkan, pada kehamilan pertama, mungkin Anda tidak merasakan gerakan bayi sampai usia kehamilan 20 minggu.

Berikut adalahcara memancing gerakan janin dalam kandungan.

1. Makan Camilan

Meningkatnyagula darahakan memicu bayi untuk merespons dengan gerakan. Anda bisa mengonsumsi camilan kesukaan Anda atau camilan sehat lainnya, seperti yoghurt, jus buah, dan kacang-kacangan.

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian, Inilah Doa yang Wajib Diamalkan Ibu Hamil Agar Janin Tumbuh Sehat

2. Beri Sentuhan Lembut atau Goyangkan Perut

Sentuhan lembut atau menggoyangkan perut dengan perlahan bisa mengajak bayi untuk bergerak.

Hal ini sama seperti ketika dokter menekan perut untuk pemeriksaan USG.

3. Sinari Perut dengan Senter

Setelah lewat usia kehamilan 22 minggu, janin sudah bisa merespons cahaya dan gelap. Reaksi bayi bisa terjadi dua macam, bayi bisa mendekati cahaya atau justru mendekati cahaya.

4. Berbaring

Ketika ibu hamil berbaring terlentang, janin biasanya justru akan bergerak lebih aktif. Hal ini disebabkan karena jika berjalan atau beraktivitas, janin akan merasa sedang digendong untuk tidur.

5. Ajak Janin Berbicara

Telinga bayi sudah bisa mendengar sejak usia kehamilan 16 sampai 22 minggu. Semakin sering berbicara dengan janin di dalam perut, biasanya janin akan semakin aktif bergerak.

6. Meningkatkan Adrenalin

Adrenalinbiasanya muncul ketika kita merasa gugup atau takut. Ternyata sengaja melalukan ini, bisa mengajak janin untuk bergerak.

Namun, pastikan Anda melakukan hal-hal yang aman, seperti menonton film yang menegangkan.

Jadi, cara mana yang ampuh untuk mengajak janin Anda bergerak?

Artikel ini telah tayang dikompas.comdengan judul6 Cara Memancing Gerakan Janin dalam Kandungan

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian,Ini Bacaan Doa Pendek yang Bisa Dipanjatkan Ibu Hamil, Mohon agar Anak Tumbuh Sehat dan Pintar

(*)

Editor : Puspita Rahayu

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya