GridHype.ID - Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono sempat menjadi sorotan publik beberapa waktu lalu.
Pernikahan yang bertajuk 'Royal Wedding' ini pun meninggalkan beragam cerita menarik.
Rangkaian acara pernikahan keduanya pun sudah dimulai sejak Kamis, 8 Desember 2022.
Pasangan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono resmi menjadi suami istri pada Sabtu, 10 Desember 2022.
Akad nikah pasangan ini digelar di Royal Ambarrukmo, Sleman, Yogyakarta.
Kemudian prosesi acara berganti ke ngunduh mantu yang diselenggarakan keesokan harinya di Pura Mangkunegaran, Surakarta.
Resepsi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono dihadiri ribuan tamu undangan.
Diketahui, mengutip dari Serambinews.com, resepsi pernikahan putra bungsu Joko Widodo ini dihadiri sekitar 6.000 tamu.
Saking ramainya, resepsi ini dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pagi dan sesi malam.
Kemewahan tersebut mulai dari undangan, penggunaan kereta kencana, souvenir hingga banyaknya aneka makanan di acara pernikahan.
Kemewahan ini lantas dibeberkan oleh tim katering yang telah berjasa dalam menyiapkan stok makanan untuk para tamu.
Baca Juga: Berhalangan Hadir di Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Ayu Ting Ting Lakukan Hal ini
Dilansir Serambinews.com dari akun TikTok Sonokembang Malang @sonokembangmalang, pemilik akun yang juga sebagai penyelenggara tim katering ini membeberkan alasan di balik sukses dan mewahnya acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
"Dibalik sukssenya acara gunduh mantu Presiden Kaesang dan Erina," tulis akun tersebut dalam postingan yang diunggah, Jumat (16/12/2022).
Melalui video berdurasi kurang dari dua menit tersebut, disebutkan jika terdapat 300 lebih lebih tim katering yang membuat hingga menyajikan makanan pada acara pernikahan Kaesang dan Erina Gudono.
Mengutip dari Tribun Batam, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono terlihat jarang duduk saat salaman dengan para tamu undangan.
Erina blak-blakan mengaku kewamalahan kaarena banyaknya tamu undangan dihari pernikahannya.
Bahkan Erina Gudono sampai tak sempat makan saat momen tersebut.
Ia dan Kaesang Pangarep pun curi-curi kesempatan menyantap es buah saat ada sesi foto rombongan.
Di unggahan story Instagram pribadinya, Erina Gudono mengunggah sebuah momen foto bersama yang mana dirinya dan Kaesang Pangarep sama sekali tak nampak lantaran banyaknya tamu yang berlomba-lomba ingin berfoto di atas pelaminan.
"Selama gak kelihatan, sempat makan es buah dua gelas," tulis Erina Gudono.
Baca Juga: Tak Kalah dari Jan Ethes, Begini Kedekatan Sedah Mirah dengan Presiden Joko Widodo
Ia pun mengungkapkan jika hanya minuman tersebut yang dikonsumsi selama menjamu tamu di resepsi pernikahan.
"jujur selama resepsi, cuma itu aja yang kita makan," beber Erina Gudono.
Meski begitu, Erina Gudono berulang kali menyampaikan rasa syukur atas antusias para tamu undangan di hari bahagianya dengan Kaesang Pangarep.
Di unggahan story Instagram lainnya, Erina Gudono terlihat baru menonton tayangan pernikahannya dengan Kaesang Pangarep yang dipadati banyak orang.
"MasyaAllah ternyata di Solo rame banget yah..aku baru lihat sekarang," ucap Erina Gudono.
(*)