Buntut Roasting Rizky Billar dan Lesti Kejora Sampai Panen Hujatan, Kiky Saputri Balas Komentar Netizen Ketika Singgung Karma

Jumat, 04 November 2022 | 17:15
(Instagram/kikysaputrii)

Kolase foto Kiky Saputri.

GridHype.ID - Penggemar Leslar nampaknya tidak hanya menyerang Dewi Perssik.

Komika Kiky Saputri pun juga panen hujatan dari penggemar Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Bahkan Dewi Perssik pun tak tinggal diam menerima hujatan dari fans Leslar.

Ia melaporkan sejumlah akun diduga fans leslar ke polisi.

Diketahui kemarahan Dewi ini disebabkan oleh fans Leslar yang menyebut dirinya telah menjanda tiga kali.

Selain itu, Dewi tidak terima saat dirinya disebut tidak selevel dengan Lesti Kejora.

Lantaran ia sudah berkarier di dunia dangdut lebih lama dari Lesti Kejora, yaitu 21 tahun.

Dewi Perssik resmi melaporkan tiga akun oknum fans Leslar ke Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (31/10/2022).

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Dewi Perssik tak bisa menahan amarahnya melihat tingkah fans bar-bar Leslar alias Lesti Kejora dan Rizky Billar yang selalu menghinanya.

Kini fans Leslar nampaknya tengah menyerang komika Kiky Saputri.

Mengutip dari Sripoku.com, hal ini terlihat melalui akun instagram Kiky Saputri.

Baca Juga: Akhirnya Dilamar Sang Kekasih Tepat di Momen Ulang Tahun, Kiky Saputri Alami Perubahan Positif Usai Kenal Calon Suami

Akun Instagram Kiky Saputri kini digeruduk oleh fans Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Akunnya ramai dikomentari fans Lesti Kejora dan Rizky Billar lantaran di acara Indonesian Dangdut Award 2022, Kiky Saputri merosting orang tua Baby L.

Fans yang geram melihat Kiky Saputri merosting Lesti Kejora dan Rizky Billar pun tak terima dan akhirnya berkomentar di akun Instagram kekasih Muhammad Khairi.

Seperti diketahui sebelumnya, semalam dalam acara Indonesian Dangdut Award 2022, Kiky Saputri diminta untuk merosting Putri Isnari dan Hari LIDA.

Instagram @lestykejora
Instagram.com/lestykejora

Rizky Billar dan Lesti Kejora

Saat merosting Hari LIDA, Kiky Saputri pun menyinggung kedekatan peserta Liga Dangdut Indonesia 2020 itu dengan Lesti Kejora.

"Untungnya nggak jadi. Coba kalo jadi, Hari sama Lesti, masa Putri sama Billar," ucap Kiky Saputri.

"Karena kalo itu terjadi, Putri nggak mungkin ada di sini. (Tapi) Lagi di luar lagi cabut laporan," lanjut kekasih Muhammad Khairi.

Baca Juga: Pasangan Leslar Makin Mesra Pasca Damai, Ayah Rizky Billar Buka Suara Soal Beredar Kabar Kehamilan Lesti Kejora

Mendengar roastingan Kiky Saputri, penonton pun tertawa.

Meski roastingannya disambut tawa penonton, ternyata akun Instagram Kiky Saputri dipenuhi hujatan dari netizen.

Tak terima begitu saja, Kiky Saputri pun membalas hujatan netizen.

"Karma tetap berlaku.saat ini kamu ketawai org dan ngeroasting lesti depan teman2nya. Tungggu kamu mau nikah.karma tdk perna salah alamat," komentar netizen lain.

"harusnya yg didoain kena karma tuh yg ngelakuin selingkuh sama KDRT, aneh bener lu wkwkwk…," balas Kiky Saputri.

Melihat Kiky Saputri membalas hujatan, netizen pun beramai-ramai menghujat kekasih Muhammad Khairi.

Baca Juga: Bak Pamerkan Kemesraan Lesti Kejora Diberi Hadiah Mewah, Aib Rizky Billar Dibongkar Singgung Tak Pernah Nafkahi Istrinya

(*)

Tag

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber Grid.ID, Sripoku.com