Usai Pemiliknya Damai, Leslar Entertainment Disebut Bubar, Sosok Ini Ungkap Faktanya

Jumat, 04 November 2022 | 08:00
Instagram @bagasgarnita

Leslar Entertainment dikabarkan bubar

Gridhype.id-Usai membuat heboh masyarakat luas lantaran pilihan damai yang ditempuhLesti KejoradanRizky Billar,kini rentetan kabar tak menyenangkan justru menerpa keduanya.

Bahkan, Leslar Entertainment yang tak lain adalah milikLesti KejoradanRizky Billarkini dikabarkan bubar.

BenarkahLesti KejoradanRizky Billaralami kebangkrutan imbas kasus KDRT yang menimpa rumah tangga mereka?

Rumor bubarnya Leslar Entertainment semakin berembus luas di media sosial usai para karyawanLesti KejoradanRizky Billarkompak mengunggah postingan bernada perpisahan.

Meskipun demikian, rumor tersebut nyatanya terbantahkan oleh pengakuan Ariel Lobster yang tak lain adalah manajerLestidanBillar.

Hal itu disampaikan ketika dirinya hadir menjadi bintang tamu dalam acara Rumpi No Secret TRANS TV.

Tak menegaskan bubar, Ariel hanya menyebut bahwa Leslar Entertainment kini sedang tidak aktif.

Lebih lanjut, kepentingan keluarganya nyatanya menjadi alasan di balik itu.

"Untuk saat ini Leslar Entertainment kan enggak aktif," jelasnya.

"Alasannya ya mungkin mereka fokus sama keluarga kecil mereka dengan apa yang sudah kemarin terjadi," kata Ariel Lobster dilansir darikompas.com.

Meski tidak secara langsung membenarkan pembubaran Leslar Entertainment, dirinya mengatakan bahwa sudah tidak bekerja selama sebulan belakangan.

Hal tersebut juga terjadi pada karyawan Leslar Entertainment yang lain.

Baca Juga: Pasangan Leslar Makin Mesra Pasca Damai, Ayah Rizky Billar Buka Suara Soal Beredar Kabar Kehamilan Lesti Kejora

"Konsekuensinya kita bekerja di mana pun, kalau ada hal yang terjadi ya lapang dada apalagi kan sifatnya ini (alasan mau fokus) keluarga ya," tutur Ariel enambahkan.

Disebutkan pula bahwa sebelum muncul kasus KDRT, agendaLesti Kejoraselalu penuh.

Sebagai sosok yang dekat denganLesti KejoradanRizky Billar,Ariel Lobster mengaku sempat tidak menyangka dengan kenyataan yang ada.

Jauh dari bayangannya, siapa sangkaLesti Kejorajustru mengalami hal yang kurang menyenangkan.

"Kok bisa terjadi seperti ini ya," kata Ariel.

"Maksudnya ya tidak menyangkalah karena saya mengenal mereka (Lesti dan Billar)," ucapnya.

Diboikot dari stasiun televisi,Rizky Billaryang tadinya bekerja sebagai host ajang dangdut kinijustru diterpa isu tidak bekerja.

Bukan hanya mereka, Ariel Lobster ternyata juga ikut terdampak dan sempat terganggu dengan omongan netizen.

Pasalnya, ia sempat dianggap tidak mampu melindungi Lesti.

"Yang paling mengganggu 'gimana sih gak melindungi'. Saya kan lumayan deket sama Billar sama Lesti," tambahnya dilansir dari Serambinews.

Meski belum diberhentikan secara resmi, Ariel mengaku sudah tidak mendampingi kegiatan Lesti lagi.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu Lesti tampak kembali ke panggung dalam acara Betrand Peto.

Baca Juga: Naik Pitam Disebut Mandul, Dewi Perssik Enggan Cabut Laporan Meski Sudah Maafkan Pelaku Diduga Fans Leslar

Siapa sangka, pada momen tersebut Ariel Lobster sudah tidak lagi mendampingi ibunda Al Fatih.

"Pas perform (Betrand Peto) itu nggak (ikut)," tukasnya lagi.

"Belum ada omongan ke depannya seperti ada penyampaian," pungkasnya.

Baca Juga: Air Matanya Tak Pecah, Ibunda Dewi Perssik Tak Terima Hujatan yang Diterima Anaknya Dicap Mandul oleh Fans Leslar

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Kompas.com, Serambinews.com