Keputusan Sudah Bulat, Wendy Walters Mantap Bercerai dengan Reza Arap

Senin, 10 Oktober 2022 | 09:00
Instagram @summerstoryphotography

Reza Arap, Wendy Walters

GridHype.ID -Kabar tak sedap baru saja datang dari pasangan selebritas, Reza Arap dan Wendy Walters.

Setelah memergoki Reza Arap selingkuh, Wendy Walters akhirnyamemutuskan untuk bercerai.

Kabar tak menyenangkan tersebutdiungkap langsung oleh Wendy Walters saat hadir di kanal YouTube Luna Maya.

Melansir dari Kompas.com, Wendy Walters mengaku sudah membulatkan tekadnya untuk bercerai dari suaminya, Reza Arap.

Saat berbincang bersama Luna Maya, Wendy mengungkap pesannya untuk Arap.

"Thank you dan sorry. Thank you sudah tuntun aku juga sampai di titik ini. Dan sorry, ternyata aku masih banyak kurang. Enggak bisa memenuhi apa yang kamu butuhkan," ucap Wendy seperti dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Luna Maya, Minggu (9/10/2022).

Wendy menyebut ada beberapa masalah yang melatari perpisahan mereka.

Bahkan, keduanya pernah ke psikolog untuk mengobati permasalahan masing-masing.

"Kami ke psikolog, konseling. Ganti psikolog. Tapi udah enggak bisa. Mungkin dari aku punya trust issue yang besar banget, dia juga punya trust issue yang besar banget," ucap Wendy.

"Untuk masalah yang lain, dari awal kita sebenarnya sudah ada batasan. Kalau misal lo lewatin batasan ini, menurut gue itu udah fatal. Dia sudah melewati batasan itu. Itu hal yang enggak bisa gue toleransi, karena memang sefatal itu," lanjutnya.

Soal perselingkuhan Arap, Wendy mengaku tahu dari temannya.

Baca Juga: Wendy Walters Mantap Cerai dengan Reza Arap, Bongkar Kelakuan Suami Sejak Masih Pacaran

Kini, Wendy mantap memutuskan ingin cerai dari Reza Arap setelah melihat sendiri suaminya selingkuh.

"Bahkan setelah ada bukti yang aku lihat pakai mata kepala aku sendiri, aku masih enggak percaya, kayaknya enggak mungkin deh dia bisa ngelakuin sampai sejauh ini, Masih enggak percaya. Sampai akhirnya aku nanya dia, dia mengakui juga (selingkuh)," ucap Wendy.

Sementara mengutip dari TribunJogja.com, Wendy Walters juga menjelaskan jika kondisi rumah tangganya saat ini dalam kondisi buruk.

Bahkan lebih buruk dari media atau orang yang tahu.

"Situasi saat ini tu lebih parah dari media yang tulis, tapi aku gak punya kapasitas untuk jelasin itu semua," terang Wendy sambil mengusap air matanya.

Lebih lanjut Luna Maya memperjelas antara pisah dan cerai.

"Jadi keputusannya udah bulat?" tanya Luna.

"Udah sih setelah semua yang udah aku tahu, udah (bulat)," sahut Wendy.

"Jadi ingin berpisah sementara atau bercerai?" tanya Luna.

"Bercerai sih, iya," jawab Wendy.

Dikatakan Wendy Walters dia sama sekali tak mengetahui soal permainan yang dilakukan suaminya tersebut.

Baca Juga: Air Mata Wendy Walters Pecah Ngotot Cerai, SinggungKelakuan Reza Arap Lebih Parah Bisa Tutupi Perselingkuhannya Sejak Lama

Bahkan dari mulai dia menjalin hubungan hingga dinikahi Reza Arap.

"Awalnya aku nggak tahu sejauh dan sebanyak itu," jawab Wendy.

Dia bahkan mengaku selama 4 tahun menjalin hubungan bak seperti dibodohi lantaran tak mengetahui soal perselingkuhan suaminya.

Hal ini karena menurutnya Reza Arap punya cara yang rapi untuk menutupi kedoknya, dan orang-orang disekitar mereka juga menutupi hal itu dari Wendy.

"Kenapa nggak ketahuan sama aku ya karena emang rapi dan orang sekitar dia dan terdekat dia ngebantu semua," jelas wanita yang sering disapa Ciwen ini.

Sebelum menikah Wendy Walters mengakui hanya sebatas mencurigai gerak-gerik Reza Arap saja.

"Kayak lu makin curiga yang ada gua lakuin nih, disaat dia ngmong begitu aku jadi ngerasa udah jahat ni pikiran gue," kata Wendy.

Sayangnya, Wendy Walters justru benar-benar mengetahui apa yang terjadi usai dia dan Reza Arap memasuki usia dua tahun pernikahan.

Kabar itu diketahui Wendy dari orang terdekat Reza Arap.

"Sebelumnya juga ada yang ngomongin tak nggak ada bukti yang menguatkan, nggak ada yang aku liat dari mata kepala sendiri, pas udah ada rasanya pun masih nggak percaya," jelasnya.

Usai menanyakan soal itu, dikatakan Wendy rupanya Reza Arap telah mengakui hal itu.

Baca Juga: Wendy Walters Bongkar Perslingkuhan Reza Arap, Sebut Ingin ‘Coba’ ke Cewek Lain

"Pengakuan sudah aku terima, tapi nggak semua," imbuhnya.

Sebelum memutuskan bercerai, Wendy Walters juga mengatakan selalu memberi banyak kesempatan untuk Reza Arap.

"Saat aku keluar dari rumah aku udah kasih kesempatan berkali-kali, tapi dia kecewain lagi, ribut trus, aku mikirnya yaudah," kata Wendy.

Hal itulah yang membuat dia akhirnya tak dapat menolelir kesalahan Reza Arap dan memutuskan untuk mengakhiri rumah tangganya.

Sebelumnya, isu keretakan rumah tangga Reza Arap dan Wendy terungkap saat Wendy membuat twit tentang perselingkuhan.

Tak lama, Wendy Wendy menghapus seluruh fotonya bersama Reza Arap.

Hanya ada satu foto yang tersisa yaitu foto pernikahannya dengan Reza Arap.

Wendy dan Arap diketahui menikah pada 21 Februari 2021.

Baca Juga: Sikap Cuek Reza Arap ke Kyuhyun Super Junior Banjir Cibiran, Suami Wendy Beberkan Fakta Sebenarnya

(*)

Tag

Editor : Helna Estalansa

Sumber Kompas.com, TribunJogja.com