Rizky Billar Mangkir dari Pemeriksaan Polisi, Kuasa Hukum Bantah Isu KDRT yang Dilakukan pada Lesti Kejora

Jumat, 07 Oktober 2022 | 19:30
dok. instagram/rizkybillar

Rizky Billar bantah lakukan KDRT Lesti Kejora

Gridhype.id-Rizky Billaryang diduga melakukan KDRT terhadapLesti Kejoradiagendakan menjalani pemeriksaan di kantor polisi pada Kamis (6/10/2022).

Namun siapa sangka,Rizky Billarjustru tidak tampak memenuhi panggilan dari pihak kepolisian.

Lantas, mengapaRizky Billartidak menghadiri proses hukum tersebut?

Meski tidak hadir,Rizky Billardiwakili oleh Ade Erpil Manurung yang tak lain adalah kuasa hukumnya angkat bicara.

Berlokasi di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Ade Erpil menyinggung alasan kliennya tidak hadir hari tersebut.

"Saya informasi dulu ya, saya mewakili Billar, kemudian beliau sedang menunggu ustaz, juga beliau ada kesibukan sehingga tidak bisa datang kemari," ucapAde Erpildilansir darikompas.com.

Sementara itu, dirinya jugamembantah adanya tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan olehkliennya.

"Oh itu tidak, itu berlebihan. Walaupun visum ada, tapi ini belum ada pemeriksaan. Kita tunggu pemeriksaan minggu depan," ujarAde Erpil.

Lebih lanjut,Rizky Billardisebut tengah mengalami gangguan psikis akibat pemberitaan di media sosial.

Hal tersebut lantas membuat suamiLesti Kejoraitu tidak menghadiri pemeriksaan.

"Dia tidak bisa datang karena terganggu psikisnya dengan media sosial," ucap Ade Erpil Manurung.

Sementara itu, pihak kepolisian sudah melakukan olah TKP berkaitan dengan laporan yang dibuat olehLesti Kejorasoal KDRT.

Baca Juga: Lesti Kejora Ogah Serumah dengan Rizky Billar lagi Setelah Pulang dari RS, Keluarga Masih Rahasiakan

Agenda tersebut dilakukan oleh pihak kepolisian di kediamanLesti KejoradanRizku Billardi kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, pada Senin (3/10/2022).

Saat ini, kepolisian tengah melakukan pengumpulan barang bukti, termasuk yang dibawa dari TKP.

"Jadi untuk sementara ini kita masih mengumpulkan barang bukti, kemudian apa-apa saja sih yang didapat dari cek TKP kemarin,” kata Kapala Seksi Humas Polres Metro Jakarta Selatan Ajun Komisaris Nurma Dewi, dilansir darikompas.tv.

Kabar dugaan KDRT yang dialamiLesti Kejoratentunya mengagetkan banyak pihak.

DIketahui bahwa sang pedangdut melaporkan suaminya atas dugaan KDRT pada Rabu (28/9/2022) malam.

Laporan yang dilayangkan ke Polres Metro Jakarta Selatan itu teregister dengan nomor LP/B/2348/IX/2022/POLRES METRO JAKARTA SELATAN/POLDA METRO JAYA.

Berdasarkan keterangan dalam laporan yang ada, kekerasan terhadap Lesti Kejoran diperkirakan terjadi sekitar pukul 02.30 WIB dan 10.00 WIB.

Awalnya,Lesti Kejoradiduga memergoki suaminya berselingkuh, sehingga ia minta untuk dipulangkan ke rumah orang tuanya.

Naas, hal tersebut justru membuatRizky Billarmurka dan melakuka tindak kekerasan.

Baca Juga: Pantas Rizky Billar Pasang Tarif Mahal Saat Jadi Model Video Klip Lesti Kejora, Irfan Hakim: Dia Cowok Branded

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Kompas.com, Kompas.tv

Baca Lainnya