Kumpulan Doa Harian, Bacaan Doa Agar Tidak 'Ketindihan Setan' Saat Tidur, Amalkan Sebelum Terlelap

Sabtu, 17 September 2022 | 19:00
Pexels.com

Bacaan doa agar tidak ketindihan di malam hari

Gridhype.id- Berikut adalah doa harian yang bisa diamalkan ketika kita merasa ketindihan saat tidur di malam hari.

Ketindihan merupakan salah satu kondisi ketika seseorang sulit bergerak, hal tersebut dapat kita atasi dengan membaca doa harian berikut ini.

Membaca doa harian merupakan hal yang wajib untuk dilakukan, termasuk saat kita mengalami ketindihan.

Sejumlah orang menganggap bahwa kondisi tersebut berkaitan dengan gangguan setan saat kita sedang tidur.

Bukan hanya tidak bisa bergerak, orang yang mengalami ketindihan juga biasanya akan sulit untuk bernapas.

Kondisi ini memang tidak dialami oleh semua orang, namun sangat penting bagi kita untuk memahami cara mengatasinya.

Dengan membaca doa harian, berarti kita telah meminta pertolongan Allah SWT untuk mengakhiri kesulitan yang tengah dirasakan.

Merasa ketindihan di malam hari saat sedang tidur juga merupakan salah satu kesulitan dan masalah yang sangat mengganggu.

Oleh sebab itu, penting bagi kita untuk senantiasa melibatkan Allah SWT dalam mengatasinya.

Ketua Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Tanahbumbu, KH M Fadhil Muis menjelaskan bahwa kondisi tersebut insya allah tidak akan terjadi ketika kita mengamalkan beberapa hal sebelum tidur.

"Saya tidak tahu persis seperti apa ketindihan setan saat tidur. Namun yang jelas bila membaca amalan sebelum tidur saya rasa tidak akan ada gangguan setan itu," jelasnya dilansir dari Banjarmasin Post.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan bacaan apa saja yang bisa kita amalkan agar tidak mengalami ketindihan saat tidur.

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian, Semoga Terbebas dari Lilitan Utang, Inilah Bacaan Doa Sekaligus Amalan Agar Hutang Segera Terlunasi

Sebelum tidur kita dianjurkan untuk membaca 4 surat, yaitu Al-Fatihah, Al-Ikhlas, Al Falaq, dan An-Nas.

Setelah membaca keempat surat tersebut, kita bisa melanjutkan dengan membaca ayat kursi.

Baca pula tasbih kepada Allah SWT agar kita tetap dalam penjagaan selama sedang beristirahat.

Dengan membaca beberapa surat tersebut, insya Allah kita akan terhindar dari gangguan setan dan kondisi ketindihan yang membuat kita kerap ketakutan.

"Fatihah 4 juga dibacakan keempat sudut, kiri kanan atas dan bawah, bila itu diterapkan insya Allah tidak apa-apa dan terhindar dari gangguan setan saat tidur," jelasnya.

Partikel ini telah tayang di Banjarmasin post dengan judul ini doa sebelum tidur agar tak ketindihan setan menurut ketua MUI Tanahbumbu KH Fadli Muis (1/5/2022)

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian, Bacalah Doa ini Ketika Ditimpa Musibah dan Ujian Hidup Bertubi-tubi

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Banjarmasin Post

Baca Lainnya