Aneka Tips Kecantikan, Bye-Bye Leher Hitam yang Bikin Hilang Percaya Diri, Sederet Bahan Ini Ampuh Jadikan Lebih Cerah Bebas Daki

Selasa, 13 September 2022 | 07:30
Tribunnews

Cara memutihkan leher hitam

Gridhype.id-Aneka Tips Kecantikan.Mendapatileherhitamtentunya kerap membuat kita merasa kurang percaya diri.

Leher hitambisa terjadi karena kita kerap terlewat melakukan perawatan pada area tersebut.

Padahal,leher hitammerupakan kondisi mengesalkan yang tentu memalukan.

Meskipun menjadi area tubuh yang paling dekat dengan wajah, sejumlah orang terkadang masih kurang memperhatikan kebersihannya.

Sementara itu, wajah selama ini kerap menjadi pusat perhatian dan mendapat perawatan yang memadai.

Setelah leher mulai menghitam, barulah kita kebingungan untuk mengatasinya.

Saat ini, ada banyak produk kecantikan yang bisa digunakan untuk mencerahkanleher hitam.

Mulai dari krim pencerah hingga lulur, kita dapat menggunakan beberapa produk tersebut sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

Bahkan, sejumlah orang juga rela melakukan perawatan mahal di klinik kecantikan untuk mendapatkan leher yang bersih dan cerah.

Namun, tahukah Anda jika sebenarnya mencerahkan kulit leher dapat dilakukan dengan bahan alami?

Beberapa bahan tersebut bahkan dapat dengan mudah kita temukan di pasaran.

Dilansir dari lamanSajian Sedap,berikut adalah beberapa bahan yang bisa digunakan untuk membersihkanleher hitam.

Baca Juga: Nggak Perlu Rogoh Kocek Dalam-dalam, Begini Cara Alami Mencerahkan Leher yang Menghitam, Semua Bahannya Ada di Dapur

Cuka Apel

Siapa yang menyangka bahwa bahan satu ini dapat digunakan untuk mencerahkanleher hitamyang mengganggu penampilan.

Cuka apel mampu menyeimbangkan pH di kulit yang menghitam dan mengangkat sel-sel kulit mati yang ada di permukaannya.

Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu melarutkan dua sendok makan cuka apel ke dalam air.

Setelah itu, gunakan larutan tersebut untuk membasahi kapas.

Manfaatkan kapas tersebut untuk mengusap area leher yang gelap.

Diamkan selama beberapa menit sebelum Anda membasuhnya dengan air bersih.

Lidah Buaya

Bahan yang satu ini sangat terkenal dengan mafaatnya yang luar biasa bagi kecantikan.

Bahkan, lidah buaya juga mampu digunakan untuk mencerahkan kulit leher yang hitam.

Kandungan mineral dan vitamin yang banyak terdapat dalam gel lidah buaya bisa mengurangi proses pigmentasi berlebihan yang ada pada kulit.

Oleskan gel lidah buaya pada area yang menghitam, kemudian gosok selama beberapa menit sebelum membilasnya dengan air bersih.

Baca Juga: Dijamin Gak Bakal Insecure Lagi, Leher Hitam Ternyata Bisa Kembali Cerah Cuma Pakai Deretan Bahan Alami Ini, Ayo Cobain Sekarang

Almond Oil

Almond Oil mengandung vitamin E dan zat pemutih yang baik untuk mencerahkan kulit gelap.

Cukup gunakan dua tetes almond oil di area leher yang hitam dan lakukan pijatan lembut.

Biarkan selama beberapa menit hingga meresap, kemudian bilas dengan air bersih.

Baca Juga: Satu Indonesia Salah! Bukan karena Tak Jaga Kebersihan Badan,Leher Hitam Ternyata Bisa Jadi Tanda Seseorang Mengidap Penyakit Ini

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Sajian Sedap

Baca Lainnya