Innalillahi, Penulis Gaya Hidup Samuel Mulia Meninggal Dunia, Unggahan Terakhir Ingatkan Soal Hidup Enak dan Sehat

Senin, 27 Juni 2022 | 09:00
(Instagram/samuel_mulia)

Samuel Mulia.

GridHype.ID -Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun.

Indonesia kembali kehilangan pemeran terbaiknya.

Kabar duka ini datang dari penulis "Parodi", kolom gaya hidup, Samuel Mulia.

Samuel Mulia dikabarkan meninggal dunia pada Sabtu (25/6/2022) di Slipi, Jakarta.

Melansir dari Kompas.id via Kompas.tv, Samuel menghembuskan napas terakhirnya di apartemennya.

Jenazahnya kemudian disemayamkan di rumah duka Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara.

Penulis kelahiran 1963 itu dikenal sebagai konsultan merek dan seorang perancang busana.

Selama bertahun-tahun, laki-laki yang lahir dan besar di Bali itu menjadi penulis tetap rubrik Parodi di harian Kompas.

Melansir Tribunnews.com, kabar meninggalnya Samuel juga sempat disebarkan presenter Becky Tumewu melalui media sosialnya.

Baca Juga: Setahun Jadi Bos RANS Nusantara FC, Raffi Ahmad Curhat Suka-duka yang Dialami: Pemainnya Mahal-mahal!

"Teman teman, Kak Samuel Mulia telah pergi mendahului kita sore tadi (Sabtu). Mohon doanya untuk kak Sam, dan bila ada salah salah kata atau aksi dari almarhum semasa hidupnya mohon dimaafkan," tulis Becky melalui Instagram story, Sabtu (25/6/2022).

Melalui unggahan foto terakhirnya di media sosial, Samuel menunjukkan menu santapannya dan mengingatkan pengikut-pengikutnya (followers) untuk hidup enak dan sehat.

"Enak itu belum tentu sehat. Sehat itu belum tentu enak. Maka hiduplah seenaknya kamu! Nanti kamu pasti akan tahu bedanya enak dan sehat," tulis Samuel, Jumat (7/1/2022).

Unggahan tersebut dibanjiri ungkapan duka cita dari rekan-rekan dan pengikutnya.

"Rest in peace @samuel_mulia, akan kehilangan tulisan2 yang jujur, satir tapi penuh makna," tulis Mauren Rustandi, Minggu (26/6/2022).

"Rubrik parodi mas Sam setiap Sabtu di Kompas telah menemani saya bertahun tahun, terasa kehilangan, turut berduka cita yang sedalam dalamnya," tulis Ferdian Syafri, Minggu (26/6/2022).

Samuel yang akrab disapa Sammy kerap mengkritik isu-isu gaya hidup dengan tulisan yang ringan dan dikemas secara menarik di dalam kolom Parodi.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Putri Delina hingga Manajer Sule dan Nathalie Holscher Bagikan Kabar Duka, Ayah Presenter Cantik Ini Meninggal Dunia

Beberapa judul tulisan Sammy di antaranya berjudul Instagram, Teman, Aku Orangnya Memang Gitu, dan Berhenti Berbuat Baik.

Terakhir, Sammy menulis "Jangan Bilang-Bilang" pada Minggu (19/6/2022) di kolom Parodi.

Melansir dari catatan Andreas Harsono, Senin (15/12/2008) Sammy mengajak orang-orang untuk menulis hal yang ada di benak masing-masing dan tidak takut kritik.

“Jadi menulislah apa yang ada dipikiranmu. Jangan takut salah dan dikritik. Dan jangan pernah menulis karena dendam atau ingin menyakiti orang lain,” kata Sammy.

Melansir dari Tribunnews.com, berikut profil Samuel Mulia, penulis rubrik Parodi dan gaya hidup yang meninggal dunia pada Sabtu (25/6/2022).

Samuel meninggal di umur 59 tahun di apartemennya di kawasan Slipi, Jakarta.

Selama berkarier, Samuel juga dikenal sebagai konsultan merek sekaligus perancang busana.

Selain itu, ia juga merupakan seorang jurnalis mode.

Ia pun menjadi penulis tetap rubrik Parodi di harian Kompas.

Ketika sebagai kolumnis di Harian Kompas, pria yang akrab disapa Sammy ini mengisi kolom Parodi yang tulisan-tulisan kerap mengkritik isu-isu gaya hidup dengan tulisan yang ringan dan dikemas dengan cara yang menarik.

Adapun beberapa judul tulisan yang telah ditulisnya antara lain Instagram, Teman, Aku Orangnya Memang Gitu, hingga Berhenti Berbuat Baik.

Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, tulisan Samuel Mulia terakhir kali di kolom Parodi berjudul Jangan Bilang-Bilang yang dituliskan pada 19 Juni 2022.

Baca Juga: Dituding Manfaatkan Duka untuk Tambah Followers hingga Sangkut-pautkan dengan Fuji, Nabila Ishma Dapat Pembelaan dari Netizen: Jauh Banget...

(*)

Tag

Editor : Helna Estalansa

Sumber Tribunnews.com, Kompas.tv