Dulu Rela Tes DNA Imbas Tak Diakui Ayah Sendiri, Begini Kabar Ario Kiswinar Anak Kandung Mario Teguh, Pilih Karier Berbeda dengan Sang Motivator

Senin, 06 Juni 2022 | 12:15
Youtube KompasTV

Ario Kiswinar dan Mario Teguh

GridHype.ID -Ario Kiswinar tentu bukan nama yang asing lagidi telinga publik.

Bagaimana tidak, Ario Kiswinar sempat hebohkan publik saat berselisih dengan Mario Teguh beberapa waktu silam.

Ya, melansir Tribun Manado, kala itu Ario Kiswinar mendadak muncul dan mengaku sebagaianak kandung Mario Teguh bersama Aryani Soenarto.

Bantah tegas ario Kiswinar sebagai anak kandungnya, motivator yang terkenal dengan 'Salam Super' itulantas meminta lakukan tes DNA.

Ternyata, hasil tes DNA tersebut membuktikan bahwa Ario benar-benar anak kandung Mario Teguh.

Akibat dari pengakuan Ario Kiswinar membuat karier Mario Teguh tenggelam.

Mario Teguh bahkan memutuskan hengkang dari acara TV yang dibawakannya,'Mario Teguh Golden Ways'.

Berbeda dengan Mario Teguh, Ario Kiswinar muncul lagi dengan kabar terbarunya usai sempat lama menghilang dari publik.

Ia diketahuihingga saat ini masih berkencimpung dengan aktivitas yang digelutinya.

Baca Juga: Nasib Motivator Mario Teguh 360 Derajat Berubah Usai Tak Akui Anak Kandungnya Sendiri, Begini Kondisi Mario Kiswinar yang Beda Banget Dibanding Ayahnya

Dilansir dari akun Instagramnya, pria yang lahir pada 29 April 1986 menuliskan profesinya sebagai seniman kertas.

Ario Kiswinar juga menuliskan di bio Instagramnya adalah seorang pengajar seni rupa, dan pendiri Komunitas Pecinta Kertas.

Ario Kiswinar juga tak jarang membagikan bakat dan kemampuannya bermain sulap dan melukis di atas kanvas.

Bak pamer kecerdasan, pria berkaca mata ini pun sempat membagikan kebolehannya menyelesaikan permainan rubik dengan cepat.

Sementara itu, kehidupan Mario Teguh kini agaknya sedikit berbeda jika dibandingkan pasa masa keemasannya dulu.

Seperti dikutip dari Bangka Pos,Mario Teguh merupakan seorang motivator dan konsultan berkebangsaan Indonesia.

Ia bahkan disebut sebagai salah satu motivator termahal di Indonesia dan saat mengisi acara bisa mencapai Rp 150 juta per jam.

Sebagai sosok motivator ternama, sosok Mario Teguh tentunya kerap menjadi panutan bagi setiap orang.

Tetapi, karier yang telah dibangun selama 10 tahun, sejak 2006 hingga 2016 itu sayangnya harus hancur.

Baca Juga: Sempat Telan Pil Pahit Usai Kariernya Hancur Lebur GegaraTak Akui Anak Kandungnya, Mario Teguh Kini Sumringah Bagikan Kabar Pernikahan Putrinya dengan Anak Jenderal

Hal ini karena ia sempat tidak mengakui darah dagingnya dengan istrinya terdahulu Aryani Soenarto, yaitu Ario Kiswinar.

Setelah kontroversi itu, akhirnya Mario Teguh memutuskan untuk mundur dari kariernya di layar kaca.

Meski kini sudah tak sering muncul di layar kaca, namun Mario Teguh masih sering mengisi webinar secara online.

Bahkan beberapa kali acara yang diselenggarakanya itu digelar secara gratis dan terbuka untuk siapa saja.

Mario Teguh ternyata juga aktif memberi motivasi lewat Facebook-nya.

Postingan-postingannya di Instagram pun dipenuhi dengan motivasi.

Setiap foto yang diunggahnya itu selalu berisi tentang motivasi.

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Omongan Mario Teguh 6 Tahun Lalu Soal Naksir Pasangan Orang Lain Mendadak Bikin Netizen Heboh: Gak Gitu Konsepnya

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Bangkapos.com, Tribunmanado.co.id

Baca Lainnya