Menang Putusan Masih Bikin Wenny Ariani Makan Hati, Terungkap Kondisi Sang Buah Hati yang Memprihatinkan, Imbas Rezky Aditya Getol Minta Tes DNA

Senin, 30 Mei 2022 | 08:15
tribunnews

Rezky Aditya, Wenny Ariani

GridHype.ID - Polemik Wenny Ariani dengan Rezky Aditya nyatanya berimbas pada kondisi Naira Kaemita Sasmita alias Kekey.

Seperti diketahui, Wenny Ariani sempat bikin geger publik usai menuntut pihak Rezky Aditya mengaku sebagai ayah biologis anaknya, Kekey.

Hingga akhirnya, mengutip TribunJatim.com, Pengadilan Tinggi Banten mengabulkan banding Wenny Ariani.

Dalam putusannya, Rezky Aditya dinyatakan resmi sebagai ayah biologis dari anak Wenny Ariani, selama Rezky tidak dapat membuktikan bahwa anak tersebut bukan anak biologisnya.

Keputusan ini tentu membuat pihak Wenny Ariani bisa bernapas lega.

Meski demikian, kasus panjang ini ternyata berbuntut pada kondisi psikis Kekey.

Ya, Wenny Ariani akhirnya mengungkap kisah Kekey yang ternyata memiliki kebiasaan yang memilukan hingga alami trauma psikis.

"Saya tidak melarang anak saya bermain media sosial. Dia tahu semua beritanya."

"Termasuk saya, yang berjuang mencari pengakuan dari Rezky Adhitya," kata Wenny Ariani dalam jumpa persnya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (25/5/2022) dilansir dari Tribunnews.

Baca Juga: 'Siap Menerima Takdir Saya Secara Lapang Dada', Citra Kirana Pasrah Terima Kenyataan Jika Rezky Aditya Punya Anak dari Hubungan Masa Lalunya dengan Wenny Ariani

Sayangnya, Wenny menyebut sang anak tidak menanyakan bagaimana kasus tersebut hingga membuat Kekey mengigau tiap malam.

"Dia takut untuk menanyakan ke saya tentang perkembangannya. Saya pun meminta bantuan psikolog, untuk dia bisa mencurahkan semuanya," ujar Wenny.

"Kata psikolog, memang ada gangguan didalam diri anak saya. Setiap malam, Kekey suka begitu memang kebiasaannya. Ngomong aja gitu pas tidur kayak mengigau," imbuhnya.

Kekey juga mengetahui Hakim Pengadilan Tinggi Banten memutus Rezky Aditya sebagai ayah biologisnya.

"Pas tahu, dia peluk aku dia bilang i love you ma, dia enggak banyak bicara dia lebih banyak bersikap," ujar Wenny.

"Makanya ini saya mau pakai hati nurani, karena ini kan bukan persoalan kita, ini soal anak, tapi dari mereka tidak ada hati nuraninya sama sekali," pungkasnya.

Sementara itu, usai putusan sidang keluar, pihak Rezky Aditya akhirnya angkat bicara.

Mengutip Tribunnews.com dari video yang diunggah di akun Youtube Ciky Citra Rezky, Jumat (27/5/2022), Rezky Aditya mengungkap fakta soal tes DNA.

Diakuinya, ia sudah secara sukarela menawarkan tes DNA kepada pihak Wenny Ariani.

Baca Juga: Satu Indonesia Utang Maaf pada Rezky Aditya, Siapa Sangka Suami Citra Kirana Sempat Menawari Wenny Ariani Tes DNA

"Melalui pengacara saya yang menyampaikan bahwa saya bersedia untuk tes DNA dengan Naira."

"Ini semua saya lakukan atas dasar kemanusiaan dan juga untuk memutus keraguan saya atas hubungan hukum saya dengan Naira," ujar Rezky.

Namun, kata Rezky, tawaran tes DNA itu tidak terlaksana hingga hari ini karena pihak penggugat melalui kuasa hukumnya justru menyampaikan permintaan lain.

Kuasa Hukum Rezky Aditya, Anna Sofa Yuking, yang juga hadir bersama Rezky pun membenarkan hal tersebut.

"Pada saat kita sampaikan keinginan kita untuk tes DNA, pihak penggugat melalui pengacaranya kemudian menyampaikan penawaran untuk jual putus. Sungguh ini menurut kami begitu mengagetkan pada waktu itu," beber Anna.

Dalam kesempatan itu pula Rezky menyatakan siap bertanggungjawab dan memenuhi kewajibannya sebagai orang tua apabila hasil tes DNA menyatakan dirinya sebagai ayah dari Naira.

"Saya mau menegaskan bahwa saya akan bertanggungjawab dan memenuhi kewajiban saya sebagai orang tua kepada Naira jika memang proses tes DNA bisa dilakukan dan hasilnya membuktikan jika bahwa saya ayah biologis dari Naira. Saya pastikan saya akan menyayangi Naira dan juga menafkahi Naira," ujar Rezky.

Baca Juga: Bongkar Kebenaran Soal Hubungannya dengan Anak Wenny Ariani, Rezky Aditya Tawarkan Tes DNA Malah Dapat Respons Ini dari Penggugat

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : Tribunnews.com, TribunJatim.com

Baca Lainnya