Siap-siap Ayah Rozak dan Umi Kulsum Bakal Kedatangan Cucu, Adik Ayu Ting Ting Dikabarkan Tengah Berbadan Dua

Senin, 02 Mei 2022 | 09:00
Grid.ID / Rangga Gani Satrio

Resepsi pernikahan adik Ayu Ting Ting, Assyifa Nuraini di Balai Sarmili, Depok, Jawa Barat, Sabtu (26/2/2022).

GridHype.ID - Ibunda Ayu Ting Ting mengabarkan kabar membahagiakan.

Pasalnya, adik Ayu Ting Ting, Nanda Fachrizal dikabarkan tengah berbadan dua.

Kabar bahagia itu diungkap sang ibunda, Umi Kalsum.

Orang tua Ayu Ting Ting, Ayah Rozak dan Umi Kulsum sebentar lagi akan memiliki cucu.

Ayah Rozak dan Umi Kalsum akan memiliki cucu lagi di keluarga mereka.

Di sisi lain, Bilqis Khumaira Razak akan kehilangan statusnya sebagai cucu kesayangan Ayah Rozak dan Umi Kalsum.

Seperti diketahui, Syifa telah resmi dipinang Nanda Fachrizal pada bulan Februari 2022 lalu.

Kehidupan keluarga Ayu Ting Ting pun kian ramai dengan kehadiran anggota keluarga baru.

Apalagi Syifa dan Nanda masih tinggal sementara di rumah Ayah Rozak dan Umi Kalsum bersama Ayu Ting Ting dan Bilqis.

Dan sebentar lagi anggota keluarga mereka akan bertambah dengan kehadiran anak dari Syifa dan Nanda.

Baca Juga: Sinyal Makin Kuat Usai Disebut Ayah Rozak 'Calon Mantu', Kini Ivan Gunawan Dibuat Girang Bukan Main Diberi Makanan Khas Buatan Umi Kulsum ni

Kehamilan istri Nanda Fachrizal itu diungkap langsung oleh Umi Kalsum.

Dalam postingan Sabtu (30/4/2022) itu, Umi Kalsum membagikan momen acara buka puasa bersama keluarganya.

Rupanya, momen buka puasa itu untuk mewujudkan keinginan Syifa yang ingin buka bersama.

Lebih lanjut, kabar Ayah Rozak dan Umi Kulsum akan segera memiliki cucu pun mendapatkan sambutan hangat dari netizen.

Dikutip dari TribunStyle, rupanya, momen buka puasa itu untuk mewujudkan keinginan Syifa untuk buka bersama di Hotel Mulia yang merupakan hotel bintang 6 terbaik di kawasan Jakarta Selatan.

Dalam captionnya, Umi Kalsum menyebut Syifa dengan sebutan Bumil alias ibu hamil.

"Alhamdulilah bukber ke inginan bumil @syifaasyifaaa sudah ibu kabulkan y bukber di @hotelmulia sehat selalu y nak," tulis Umi Kalsum lewat @mom_ayting92.

Kala itu, keluarga Ayu Ting Ting kompak mengenakan busana serba biru.

Ayu Ting Ting juga terlihat menyempatkan hadir bersama Bilqis Khumaira Razak.

Postingan ini ramai komentar warganet. Sejumlah mereka mendoakan Syifa.

"Sehat selalu buat Bumil neng syifa, semoga dilancarkan juga buat semuanya,"

"Semoga semuanya dilancarkan ya Bumil neng Syifa dan sehat selalu," komentar netizen.

"Hamil nya sudah berapa bulan ka syifa selamat ya sehat slalu," tulis netizen.

Baca Juga: Masa Lalunya Kelam Sempat Dicemooh Senior Kampus Hingga Akhirnya Sukses Wira-wiri di TV, Ayu Ting Ting Bagikan Rahasia Cantiknya Punya Body Goals

(*)

Tag

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber Sosok.id, Tribunstyle