'Gue Gak Pernah Ganggu Lo', Bak Menghindar Sampai Rela 3 Tahun Hiatus dari Dunia Hiburan, Ini yang Terjadi Pada Aming

Rabu, 20 April 2022 | 20:30
kompas.com

Aming eks bintang extravaganza

GridHype.ID - Belakangan ini, komedian eks bintang Extravaganza, Aming kembali menghiasi duniahiburan Tanah Air.

Seperti diketahui sebelumnya, Aming sempat menghilang bertahun-tahun dari dunia entertainment padahal sempat eksis karena Extravaganza.

Usut punya usut, Aming pilih rehat dari duniakeartisannyakarenaternyata ia mengalami depresi.

Mengutip Kompas.com, hal tersebut disampaikan Aming dalam tayangan kanal YouTube TonightShowNet, Senin (18/4/2022).

"Depresi berat, makannya gue ngilang 3 tahun kan," ujar Aming.

Rupanya, sorotan publik jadi salah satu penyebab Aming mengalami depresi berat hingga memutuskan hiatus selama tiga tahun.

"Gue kan dulu memang punya banyak gangguan mental kan, terus gue terbiasa punya dunia sendiri. Tiba-tiba ramai, tiba-tiba wey naon sih gitu ya? Riweuh gitu kan."

"Sementara gue tuh orangnya enggak terlalu suka digitu-gitu lah, ngerti lah ya? Makanya gue agak depresinya di situ, tapi untungnya di program ini (Extravaganza) gue bisa jadi apapun yang gue suka," ujarnya.

Sebenarnya kata Aming, ia tak merasa sakit hati ketika dihujat karena hidup yang ia lalui sudah cukup berat.

Baca Juga: 'Pelan-pelan Saja' Aming Beri Nasehat Menohok untuk Kalina Ocktaranny yang Kini Telah Gandeng Pria Berondong sebagai Kekasih Barunya Lepas Bercerai dari Vickcy Prasetyo

Namun satu komentar tentang mendiang calon buah hatinya membuat Aming sadar bahwa hal itu sangat menyakitkan.

"I have been trough hell ya, jadi enggak ada yang bisa nyakitin gue sama sekali. Tapi yang nyakitin gue adalah ketika menyangkut anak gue," ungkap Aming.

Aming pernah disangka menyebar hoaks ketika calon buah hatinya, Afa Athaullah, yang masih ada dalam kandungan mantan istrinya, Evelyn Nada Anjani pergi untuk selamanya.

"Disangkanya gue hoaks, disangkanya gue ngada-ngada," kata Aming.

Komedian 41 tahun itu juga tak terima ketika netizen melayangkan hujatan pada keluarganya.

Aming heran, mengapa ada orang yang gemar melayangkan hujatan padanya. Belum lagi menanyakan soal seksualitasnya.

"Kenapa sih kalau gue tidak mau menjadi seperti apa yang sistem dan society proyeksikan idealnya? Maksa banget sih lo, gue enggak pernah ganggu lo semua," kata Aming.

Menurut Aming, semua orang yang ada di dunia lahir sebagai manusia yang istimewa. Tidak ada perbedaan antara satu orang dengan orang lain.

"Semua orang itu istimewa, gue paling enggak suka dengan kata-kata 'berbeda' ya, itu kayak mendiskreditkan, beda itu konotasinya negatif."

Baca Juga: 'Kita Ngarepin' Potret Kebersamaan Luna Maya dan Ariel di Ultah BCL Bikin Harapan Publik Makin Tinggi, Aming Akhirnya Ikut Buka Suara

"Tapi kalau spesial itu, we are born special each of us," ucap Aming.

"Nah, karena kita terbiasa idealnya memproyeksikan apa yang idealnya kita ke orang lain."

"Makanya di sini kan perkara bully-membully, maki-memaki, hujat-menghujat enggak kelar-kelar," tuturnya.

Pada akhirnya, Aming berpesan agar masyarakat setidaknya memiliki rasa kasihan pada sesama.

"Please, punya sedikit rasa belas kasihan saja kepada sesama, welas asihnya tolong dijaga, itu aja," ucapnya.

Sementar soal depresinya,Aming bercerita bahwa selama tiga tahun hiatus dari dunia hiburan, ia banyak traveling atau berpergian.

Tujuan Aming sederhana, dia ingin kondisi jiwa dan fisiknya sembuh meskipun pada kenyataannya hal itu tidak langsung terjadi.

"Banyak traveling sih. Itu benar-benar healing traveling. Healing kemana-kemana. Healing enggak, yang ada makin sinting, Beb," ungkapnya sambil tertawa.

Beruntung, Aming menjadi lebih baik usai liburan ke Turki.

Baca Juga: Usai Fotonya Bareng Ariel NOAH dan Luna Maya Bikin Heboh Seantero Jagat, Aming Akhirnya Buka Suara: Mereka Itu Lebih Gila dari Soulmate...

Di sana dia mulai belajar menerima semua hal yang terjadi pada hidupnya.

"Ke Turki juga salah satu proses healing, akhirnya gue bisa release dengan bisa hopefully accept semua yang terjadi atas gue."

"Bukan salah gue enggak bisa gue kontrol, tapi gue harus mulai berdamai dengan itu semua, sudah mau 43 (tahun) kan ribet juga ya kalau gini mulu," kata dia.

Sebelumnya, Aming memang ramai dibicarakan karena muncul dengan dandanan nyentrik di pesta ulang tahun Wulan Guritno baru-baru ini.

Aming tampil dengan rambut panjang, riasan di wajah, serta dada yang menonjol.

Baca Juga: Keciduk Hadiri Acara yang Sama, Terungkap Panggilan Spesial Luna Maya pada Ariel NOAH, Tak Berubah Sejak Dulu

(*)

Tag

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber Kompas.com