Bukan Nagita Slavina Namanya Jika Tak Bikin Publik Melongo dengan Outfit Harga Selangitnya, Kini Baju Mahal Rayyanza Jadi Sorotan

Jumat, 25 Maret 2022 | 16:04
Instagram @raffinagita1717

Keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

GridHype.ID - Tak hanya kehidupan pribadinya, publik juga ikut menyoroti penampilan dari keluarga Raffi Ahmad.

Baru-baru ini netizen dibuat syok dengan harga pakaian yang dikenakan oleh Rayyanza.

Bagaimana tidak, baju yang dikenakan oleh Rayyanzasetara gaji UMK di beberapa daerah Indonesia.

Gak heran, netizen selalu menyorot gaya hidup keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina terlebih kini ada satu anggota baru yakni Rayyanza.

Sebagai bayi berusia 3 bulan, Rayyanza sudah lahir di tengah kemewahan harta orang tuanya.

Rayyanza juga tumbuh jadi bayi yang sehat dan menggemaskan bahkan tak jarang tersenyum lucu di depan kamera.

Belum lama ini adik Rafathar itu membuat netizen berkomentar unik lagi ketika mengenakan baju tidur model "2 sleepsuit set".

Baju warna putih itu membalut tubuh Rayyanza yang tampak tidur nyenyak sambil mengepalkan tangan.

Memakai koleksi dari brand Kenzo, harga baju Rayyanza itu melansir dari bimbi.com seharga Rp 3.250.000.

Baca Juga: Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit Sampai Lakukan Operasi Dadakan, Raffi Ahmad Beri Kabar Mengejutkan Bakal Pensiun Jadi Artis:Badan Gue Sekarang...

Gak heran, netizen yang melihat potret Rayyanza tidur di akun Instagram @fashion_nagitaslavina ini langsung menuangkan komentarnya.

'Pantes nenyak banget dek' tulis akun devinasinaga13.

'Pantaslah adek nyenyak' komentar akun @nrlhasaa.

'Kalo pake itu mimpi indah terus ya deeek' tulis akun @susii29_.

Ada juga netizen yang langsung merana karena membandingkan baju Rayyanza dengan gajinya satu bulan.

'gaji gw dek' tulis akun @audra.gwenael.

'UMR ku adeeeek' komentar akun @uyuliany.

'Gajiku sebuLan aja ngga nyampeekkk Deekkk' tulis akun @rahadiannanang89.

'Tangannya mengepal masa depan yang cerah' tulis @akun mustikagitaaa_.

Tidak itu saja, sebelumnya banyak koleksi baju mahal Rayyanza yang gak kalah bagus dan mewah.

Bahkan ada yang mencapai Rp 6 juta rupiah, penasaran apa saja?

Yuk intip daftarnya dikutip dari Instagram @fashion_nagitaslavina di bawah ini:

Baca Juga: Sukses Jadi Sorotan Dunia Usai Aksi Viralnya Jadi Pawang Hujan di Sirkuit Mandalika, Siapa Sangka Rara Wulandari Sempat Tekuni Profesi ini, Auto Bikin Melongo!

1. Boss Kids Seharga Rp 2.350.000

Instagram @fashion_nagitaslavina

Baju mahal Rayyanza koleksi Boss Kids seharga Rp 2,3 juta

'#RayyanzaMalikAhmad wearing #BossKids 'Baby Blue Hooded Babysuit' from bimbi.com 2.350.000 IDR' tulis pemilik akun Instagram @fashion_nagitaslavina.

2. Moschino Seharga Rp2.400.000

Suryamalang.com/kolase Instagram @fashion_nagitaslavina

Rayyanza Malik Ahmad memakai Moschino seharga Rp 2,4 juta

'# RayyanzaMalikAhmad wearing #Moschino 'Baby Boys Grey Cotton Romper Gift Set' from childrensalonoutlet.com £130 / 2.400.000 IDR,' tulis pemilik akun Instagram @fashion_nagitaslavina.

3. Karl Lagerfeld Kids Seharga Rp1.850.000

Suryamalang.com/kolase Instagram @fashion_nagitaslavina

Rayyanza Malik Ahmad memakai Karl Lagerfeld Kids seharga Rp 1,8 juta

'# RayyanzaMalikAhmad wearing #KarlLagerfeldKids 'Iconic Logo Baby Suit Bib Set' from bimbi.com 1.850.000 IDR,' jelas @fashion_nagitaslavina.

Mengutip PosBelitung 'Ini Dia Baju Rayyanza yang Harganya Bikin Netizen Jantungan'

4. Boss Kids Seharga Rp2.500.000

Instagram @fashion_nagitaslavina

Rayyanza Malik Ahmad memakai Boss Kids seharga Rp 2,5 juta

'# RayyanzaMalikAhmad wearing #BossKids 'Baby Boys Blue Cotton Shortie' from childrensalon.com £133 / 2.500.000 IDR,' tulisnya.

5. Marine Serre Seharga Rp3.000.000

Suryamalang.com/kolase Instagram @fashion_nagitaslavina

Rayyanza Malik Ahmad memakai Marine Serre seharga Rp 3 juta

'# RayyanzaMalikAhmad wearing #MarineSerre 'All-Over Moon Onesie' from ssense.com $210 / 3.000.000 IDR,' caption @fashion_nagitaslavina.

6. Gucci Seharga Rp6.100.000

Suryamalang.com/kolase Instagram @fashion_nagitaslavina

Rayyanza Malik Ahmad memakai Gucci seharga Rp 6,1 juta

'# RayyanzaMalikAhmad wearing #Gucci 'Baby Off-White Original Gucci Bodysuit Set' from ssense.com $435 / 6.100.000 IDR,' tulis @fashion_nagitaslavina.

Mengetahui harga dari baju yang dikenakan bayi sultan ini memancing banyak komentar warganet.

'Ini baju kayanya gak melar ya kalau masuk mesin cuci (mahalan bajunya daripada mesin cuci gua),' ujar netizen di kolom komentar.

'Mama Gigi tuh kalau beli gak pernah liat harga, yang dilihat cuma size aja kayaknya. Tapi bikin warganet jantungan.. Dan pada sadar karena istighfar terus,' ungkap warganet lainnya.

'Ya ampun gak salah itu harganya, beli yang harga 240 ribu aja mikir-mikir,' kata netizen.

'Terima kasih Dek Rayyanza, bikin pahala ku bertambah, dengan beristighfar' komentar warganet.

Baca Juga: Sedikit Demi Sedikit Boroknya Terungkap, Mantan Istri Pertama Doni Salmanan Ungkap Mulai Mencium Ada yang Tidak Beres Ketika Mantan Suaminya Boyong Motor Seharga Rp 800 Juta

(*)

Tag

Editor : Ruhil Yumna

Sumber Surya Malang, instagram @fashion_nagitaslavina