'Aku Gak Bisa Ngomong', Susan Sameh Akhirnya Blak-blakan Pada Jefri Nichol, Ngaku Pernah Jadi Korban Pelecehan di Tempat Syuting

Rabu, 02 Februari 2022 | 06:45
Instagram.com/susansameeh

Susan Sameh Aktris Muda Bertalenta

GridHype.ID - Artis cantik Susan Sameh belum lama ini membagikan kejadian tak mengenakan.

Ya, Susan Sameh mendadak membuat pengakuan dirinya merupakan korban pelecehan seksual.

Mirisnya, Susan Samehmengaku dirinya dilecehkan oleh beberapa orang.

Mengejutkannya lagi,Susan Sameh menyebutkan ia pernah dilecehkan di tempat syuting.

Mengutip Banjarmasinpost.co.id, pengakuan terbuka ini ia ceritakan lewat YouTube Bacot Television, saat ia berbincang dengan Jefri Nichol.

"Inget nggak Nichol, kita lagi ada adegan, pas syuting aku dilecehin," ucapnya ke Jefri Nichol, dilansir TribunnewsBogor.com, Minggu (30/1/2022).

Susan mengaku dirinya dilecehkan oleh 6 orang.

Menurutnya, akibat pelecehan itu, ia tidak bisa bekerja secara maksimal karena merasa terpukul.

"Aku dilecehin sama sekitar 6 orang ya dan aku jadi nggak bisa explore banyak," ujar Susan Sameh.

Baca Juga: Nyesek Sempat Diputusin Billy Syahputra Sebelum Ulang Tahun, Susan Sameh Makin Berani Pamer Potret Mesra Bareng Fajar Alfian Ketika Liburan Bareng di Pantai

"Aku di situ ngerasain 'oh baru kali ini aku dilecehin' dan aku gak bisa ngomong," sambungnya.

Ia bahkan hanya bisa diam di lokasi syuting selama 3 hari, duduk sambil menunduk karena tak berani bilang pada siapa-siapa.

"Tiga hari aku diam di lokasi. Aku nggak bilang siapa-siapa. Setiap syuting aku sampai nggak berani. Duduk aku aja sampai bungkuk karena aku malu," ucapnya.

Ia menyalahkan dirinya sendiri atas pengalaman tak mengenakan tersebut.

Ia khawatir pelecehan yang diterima karena diawali dari Susan Sameh sendiri yang memancing hal itu datang.

Namun, Susan Sameh pun sadar bahwa apa yang terjadi bukan salah dia danakhirnya mengungkapkan pelecehan yang diterimanya itu kepada sang sutradara.

"Aku bilang 'Pak aku mau ngomong aku minta maaf banget kalau misalnya aku jadi nggak maksimal di sini.'," cerita Susan Sameh.

"Karena ya gimana, aku takut, aku malu, sampai nyalahin diri aku sendiri, apa aku yang memancing orang-orang," sambungnya.

Dengan pengalaman yang tak menyenangkan yang sempat ia rasakan, Susan berharap ke depannya tak ada lagi pelecehan seksual.

Baca Juga: Move On dari Billy Syahputra dan Tak Sungkan Umbar Kemesraan Bareng Pacar Baru Atlet Bulu Tangkis, Susan Sameh Belum Targetkan Segera Menikah

Ia juga menyemangati para korban lainnya yang mendapati hal serupa untuk tidak menyalahkan diri sendiri.

"Tolong ya, kita saling support satu sama lain mental health semua. Please, jangan ada lagi pelecehan seksual," kata Susan Sameh.

"Buat para korban, kalian tetap semangat. Kalian tidak salah, yang salah adalah pelaku," sambungnya.

Sebelumnya, seperti yang dikutip dari Tribunnews.com, kasus pelecehan seksual didunia perfilman Indonesia juga sempat ramai dibicarakan.

Ya, belum lama ini beredar kabar salah satu kru Penyalin Cahaya diduga terlibat kasus pelecehan seksual di masa lalu.

Terkuaknya kasus pelecehan seksual oleh salah satu kru Penyalin Cahaya bermula dari laporan sebuah komunitas.

Kabar ini membuat geger publik, lantaran film Penyalin Cahaya sendiri menceritakan tentang korban pelecehan seksual.

Menanggapi hal tersebut,Rekata Studio dan Kaninga Pictures memutuskan untuk menghapus nama terlapor dari kredit, serta tidak lagi menjadi bagian dari film Penyalin Cahaya.

Baca Juga: Punya Sederet Mantan Pacar yang Cantik-cantik, Billy Syahputra Bongkar Semua Sifat Aslinya Satu per Satu, Amanda Manopo Paling Idaman!

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Tribunnews.com, Banjarmasinpost.co.id