GridHype.ID - Setiap Muslim akan meminta pertolongan kepada Allah SWT lewat sebuah doa.
SedangkanAllah SWT berjanji akan mengabulkan doa-doa para hambaNya.
Dalam Al Quran Surat Ghafir ayat 60, Allah SWT berfirman:
ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ
Artinya:
Berdoa lah kepadaKu, Aku akan kabulkan doa kalian. Sungguh orang-orang yang menyombongkan diri karena enggan beribadah kepada-Ku, akan dimasukkan ke dalam neraka jahannam dalam keadaan hina dina.
Di dalam menjawab doa hambanya, Allah memiliki tiga cara.
Yang pertama, Allah akan langsung mengabulkannya doa hambanya di dunia.
Yang kedua Allah akan mengabulkannya di akhirat.
Baca Juga: Inilah Golongan Orang yang Doanya Tak Pernah Ditolak Allah, Jadilah Salah Satunya!
Atau jika tidak, maka Allah akan menggantinya dengan menjauhkan hamba dari musibah.
Di sisi lain, ada pula hal-hal yang membuat doa seseorang menjadi tidak terkabul.
Dikisahkan bahwa suatu hari, Ibrahim bin Adham melintas di pasar Bashrah, lalu orang-orang berkumpul mengerumuninya seraya berkata,
“Wahai Abu Ishaq, apa sebab kami selalu berdoa namun tidak pernah dikabulkan?”
Ia menjawab, “Karena hati kalian telah mati oleh 10 hal"
Ibrahim bin Adham berkata: "Ada sepuluh hal yang menyebabkan doa tidak dijawab oleh Allah
1. Kalian mengenal Allah, namun tidak menunaikan hak-hak-Nya
2. Kalian membaca Al-Quran, tapi kalian tidak mau mengamalkan isinya
3. Kalian mengaku bahwa iblis adalah musuh yang sangat nyata, namun dengan suka hati kalian mengikuti jejak dan perintahnya
Baca Juga: Keutamaan Sholat Dhuha, Hanya 4 Rakaat Rezekimu Bakal Tercukupi, Berikut Tata Cara Mengerjakannya
4. Kalian mengaku mencintai Rasulullah, tetapi kalian suka meninggalkan ajaran dan sunnahnya
5. Kalian sangat menginginkan surga, tapi kalian tak pernah melakukan amalan ahli surga
6. Kalian takut dimasukkan ke dalam neraka, namun kalian dengan senangnya sibuk dengan perbuatan ahli neraka
7. Kalian mengaku bahwa kematian pasti datang, namun tidak pernah mempersiapkan bekal untuk menghadapinya
8. Kalian sibuk mencari aib orang lain dan melupakan cacat dan kekurangan kalian sendiri
9. Kalian setiap hari memakan rezeki Allah, tapi kalian lupa mensyukuri nikmat-Nya
10. Kalian sering mengantar jenazah ke kubur, tapi tidak pernah menyadari bahwa kalian akan mengalami hal yang serupa"
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Daftar Orang yang Doanya Pasti Dikabulkan Oleh Allah SWT, Pemimpin yang Adil hingga Orang Sakit
(*)