Satu Indonesia Melongo, Alpukat Ternyata Simpan Manfaat yang Banyak Orang Belum Tahu, Pantas Dijuluki 'Superfood'

Selasa, 18 Januari 2022 | 18:30
ROMAN ODINTSOV/Pexels

Manfaat alpukat

Gridhype.ID - Alpukat tentu menjadi salah satu buah yang mudah ditemui bukan?

Memang, alpukat tak melulu diolah menjadi jus atau smoothie yang menyehatkan.

Alpukat juga mudah ditemukan di selai roti,di dalam salad, hingga di kopi.

Tak hanya itu, alpukat juga menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan tubuh.

Karena hal tersebut, alpukat bahkan disebut-sebut sebagai 'superfood'.

Lantas, apa saja kandungan nutrisi dari 'superfood' alpukat?

Berikut empat manfaat sehat dari alpukat, seperti dilansir dari Tododisca via Kompas.com.

Tinggi potasium

Pisang boleh jadi kaya akan potassium. Namun, alpukat juga tidak kalah loh.

Baca Juga: Alpukat Disebut Jadi Bahan Ampuh Lawan Kanker Payudara, ini Faktanya

Menurut United States Food and Drugs Administration, alpukat mengandung 485 mg potasium per 100g beratnya.

Angka tersebut lebih banyak dibanding pisang yang memiliki 358mg saja dengan berat yang sama.

Tentu ini penting. Pasalnya, potasium berkontribusi pada kinerja banyak fungsi penting tubuh.

Misalnya, membantu saraf berfungsi dan otot berkontraksi, serta membantu jantung tetap berdetak secara teratur.

Tak hanya itu, potasium juga dapat melawan beberapa efek yang tidak diinginkan dari natrium pada tekanan darah,

Tinggi lemak sehat

Tidak seperti buah lainnya, alpukat kaya akan lemak. Artinya, buah ini padat kalori.

Namun, bukan berarti kita tak bisa memakannya.

Sebab, menurut ahli diet Victoria Taylor dari British Heart Foundation, lemak dalam alpukat adalah alternatif yang sehat.

Baca Juga: Bukannya Untung Malah Buntung, Mulai Sekarang Jangan Lagi Konsumsi Alpukat dengan Campuran Ini, Bahayanya Rugikan Kesehatan Tubuh

Lemak yang ditemukan dalam alpukat sebagian besar tidak jenuh dan dapat membantu menurunkan kolesterol “jahat” (HDL).

Membuat mata sehat

Alpukat kaya akan vitamin E, antioksidan yang akan melindungi jaringan tubuh dari radikal bebas.

Selain itu, buah ini juga mengandung banyak karoten seperti lutein dan zeaxanthin yang akan melindungi penglihatan dari beberapa penyakit mata kronis, seperti katarak.

Membantu memperlancar kehamilan

Salah satu vitamin yang banyak terdapat dalam alpukat adalah folat, atau vitamin B9.

Vitamin yang larut dalam air ini dapat membantu sel-sel tubuh membelah dengan benar dan dapat meningkatkan perkembangan janin pada wanita hamill.

Tips mengonsumsi alpukat

Ada beberapa cara menyenangkan untuk mengonsumsi alpukat.

Baca Juga: Angin Segar Bagi Para Penderita Batu Ginjal, Rutin Konsumsi Air Rebusan Daun ini Punya Manfaat Luar Biasa untuk Tubuh

Pertama, hancurkan dan jadikan alpukat sebagai semacam selai di atas roti panggang.

Kita juga bisa menambahkan poached egg (telur rebus tanpa kulit) yang lembut dan tomat panggang untuk melengkapinya.

Kita juga bisa menjadikannya tropical salad yang dipadukan dengan kacang hitam, buah mangga, dan guacamole.

Panggang sebuah tortilla dengan keju feta dan alpukat. Lalu, tambahkan tomat ceri. Lezat untuk dinikmati.

Terakhir, perlu diingat bahwa alpukat perlu disimpan dalam suhu ruangan.

Lalu, jangan menunggu terlalu lama sebelum dikonsumsi. Pasalnya, alpukat bisa matang sangat cepat dan mudah busuk.

Baca Juga: Tak Hanya Dagingnya, Daun Alpukat Disebut Bisa Atasi 4 Penyakit Mematikan ini

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Kompas.com