GridHype.ID -Setiap harinya kita memang dianjurkan untuk mengonsumsi buah-buahan.
Sebab, buah menjadi salah satu makanan yang baik untuk kesehatan tubuh kita.
Maka dari itu, tak heran bila setiap rumah menyimpan buah-buahan di dalam kulkas mereka ya.
Melansir dari Kompas.com via Grid.ID (1/10/2021), organisasi Kesehatan Dunia (WHO) bahkan menganjurkan, setiap orang makan 400 gram buah dan sayur setiap hari demi tubuh yang sehat.
Agar tidak berlebihan dikonsumsi dalam sekali makan, kita dianjurkan makan buah atau sayur sebanyak 5 porsi setiap hari, masing-masing 80 gram per porsi.
Perinciannya, makan buah atau sayur bisa dilakukan saat sarapan, makan siang, makan malam, dan dua kali makan selingan di sela-sela jam makan utama.
Menurut WHO, sekitar 2,8 persen atau sebanyak 1,7 juta kematian di seluruh dunia disebabkan rendahnya konsumsi buah dan sayur.
Di seluruh dunia, minimnya asupan buah dan sayur memicu sekitar 14 persen kematian karena kanker saluran pencernaan, 11 persen kematian karena penyakit jantung, dan 9 persen kematian karena stroke.
Tak hanya mencegah penyakit berbahaya, alasan kenapa kita perlu makan buah setiap hari ialah untuk menambah asupan vitamin dan mineral, menambah asupan serat pangan yang sangat baik, mengurangi risiko penyakit jantung sampai diabetes, serta menjaga berat badan tetap ideal.
Selain itu, tak hanya buah-buahan saja yang memiliki segudang manfaat, pelindung buah juga memiliki manfaat yang tak kalah baiknya loh.
Seperti yang kita tahu,saat membeli buah, biasanya buah tersebut dilapisi oleh jaring-jaring yang melindungi buah bukan?
Nah mulai sekarang jangan langsung dibuang ya.
Sebab, jaring-jaring untuk pembungkus buah yang selama ini selalu dibuang ternyata memiliki manfaat loh!
Bahkan manfaat jaring buah ini jarang ada yang tahu.
Dijamin nyesel kalau gak tahu!
Manfaat Jaring Buah
Melansir dari IntisariOnline.com via SajianSedap.com, berikut ini ada 5 manfaat ajaib jaring buah yang mungkin belum pernah kamu ketahui sebelumnya.
1. Insulasi panas
Jika kamumeletakkan jaring buah ini pada luar gelas yang berisi air panas, nah jaring buah yang biasanya berakhir di tempat sampah ini sangat bermanfaat.
Jaring buah ini bisa kamugunakan untuk meredam panas.
Kamu bisa menggunakan jaring buah untuk membungkus gelas, dan kamutidak akan merasakan panas lagi ketika memegangnya.
2. Mencegah sabun cepat cair
Ketika kamumenggunakan sabu batangan, pasti air lebih sering meresap.
Nah, air yang meresap pada sabun akan membuat sabun cepat mencair.
Jaring buah ini bisa menahan sabun cepat cair.
Jaring buah bisa kamutaruh untuk alas sabun agar tak cepat cair.
Jaring buah akan mengisolasi kotak antara sabun dan kotak, sehingga air bisa disaring dengan cepat, sehingga sabun itu bisa disimpan dalam waktu lama dalam keadaan kering.
3. Mencuci piring
Lapisan busa yang kuat pada jaring buah namun sangat lunak, dapat kita gunakan untuk mencuci piring.
Bahkan karena struktur jaringnya, gesekan akan meningkat selama proses pencucian, dan kamuhanya memerlukan sedikit deterjen.
Selain itu, jaring ini memiliki kemampuan dekontaminasi yang kuat dan akan membuat kamulebih hemat dalam mencuci.
4. Mencegah lantai licin
Keset merupakan alas yang digunakan untuk mebersihkan kaki sebelum masuk ke dalam rumah.
Namun, alas keset terkadang terasa licin dan tidak stabil, dan bisa dengan mudah menyebabkan tergelincir.
Karen itu, kamubisa meletakkan jaring buah di bawahnya, supaya gesekan lantai tidak terlalu licin dan mencegah kamuterpelesat saat menginjakkan keset.
5. Pelindung telur
Jika kamumemiliki beberapa telur yang tidak bisa disimpan ke dalam lemari pendingin, kamubisa menggunakan jaring buah sebagai pelindung.
Jadi dengan kamumenaruhnya pada jaring buah, telur tidak akan mudah pecah ketika terkena sedikit benturan.
Baca Juga: Sering Diabaikan, Siapa Sangka Jaring Buah Punya 5 Manfaat untuk Kegiatan Sehari-hari
(*)