Tekan Risiko Kanker Payudara, Jalan Kaki Bisa Jadi Solusi Tepat

Minggu, 02 Januari 2022 | 20:30
Sport Illustrated

Berjalan kaki

Gridhype.id- Olahraga masih menjadi salah satu cara ampuh untuk menjaga kesehatan tubuh.

Beragam jenis olahraga diketahui mampu mengatasi beragam masalah kesehatan.

Mulai dari keluhan kecil hingga penyakit mengerikan seperti kanker payudara.

Siapa sangka kanker payudara berkaitan erat dengan gaya hidup seseorang.

Orang-orang yang rajin melakukan olahraga setidaknya berjalan kaki selama 30 menit dalam sehari ternyata memiliki risiko kanker payudara lebih rendah.

Meski demikian, manfaat ini ternyata hanya berlaku bagi mereka yang berolahraga sejak 4 tahun lebih awal.

Efektivitas fisik yang bersifat rekreasi ternyata secara efektif mampu menurunkan risiko kanker payudara.

Dilansir dari kompas.com, dr Fournier pada penelitiannya mengatakan bahwa berjalan kaki 4 jam dalam seminggu menjadi olahraga yang baik untuk mencegah kanker payudara.

Bukan hanya itu, manfaat tersebut juga akan dirasakan oleh orang-orang yang melakukan olahraga seperti bersepeda selama 2 jam dalam seminggu.

Berjalan kaki cukup menjadi salah satu olahraga ringan yang dapat dengan mudah dilakukan.

Jangan beranggapan bahwa menjaga kesehatan harus dilakukan dengan melakukan olahraga.

Baca Juga: Presenter Robby Purba Jalani Operasi Pengangkatan Tumor Payudara, Ternyata Ini Gejala Pria Alami Kanker Payudara

Cukup berjalan selama 30 menit dalam sehari secara rutin baik bagi kesehatan.

Lantas, adakah manfaat lain dari berjalan kaki?

Dilansir dari kemkes.go.id, berikut manfaat berjalan kaki:

  • Jalan kaki lebih lama setiap hari selama 40 menit adalah cara terbaik untuk menurunkan berat badan.
  • Jalan kaki cepat dari 20-25 menit akan memberikan kondisi yang baik bagi jantung dan paru-paru.
  • Memperbaiki efektivitas jantung dan paru-paru, membakar lemak dalam tubuh.
  • Meningkatkan metabolisme.
  • Mengurangi stress.
  • Memperlambat penuaan.
  • Menurunkan tingkat kolesterol.
  • Menurunkan tekanan darah.
  • Mengontrol diabetes.
  • Memperkuat otot kaki, paha, dan tulang.
Baca Juga: Alpukat Disebut Jadi Bahan Ampuh Lawan Kanker Payudara, ini Faktanya

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : kemkes.go.id, KOMPAS.com

Baca Lainnya