Berita Entertainment TerHype, Terkini Dan Terpercaya

Disebut Kehilangan Akal Warasnya Gara-gara Anggap Boneka Bak Anak Sendiri, Ivan Gunawan Bantah DIsebut Gimmick : Udah Ngetop Juga

Kamis, 30 Desember 2021 | 20:30
Grid Networks Ivan Gunawan.
Instagram

Ivan Gunawan.

GridHype.ID - Presenter sekaligus desainer, Ivan Gunawan membuat heboh publik.

Bagaimana tidak, pria yang kerap dikabarkan dekat dengan biduan Ayu Ting Ting ini pamerkan dua 'anak'.

Bahkan Ivan Gunawan menganggap boneka miliknya itu seperti anaknya sendiri.

Dilansir dari Kompas.com, hal ini terlihat ketika Ivan Gunawan tampil di konten terbaru di kanal YouTube Boy William.

Ivan Gunawan nampak menggendong dua boneka yang sudah dianggap seperti anaknya sendiri.

Tak hanya itu, sang desainer bahkan sudah memberikan nama pada dua boneka bayi tersebut.

Kedua boneka milik Ivan Gunawan ini tentu sangat menarik perhatian publik.

Dilansir dari Kompas.com, Mereka diberi nama Miracle Putra Gunawan dan Marvelous Putra Gunawan.

Boy William mempertanyakan kesadaran dan keseriusan Igun menganggap dua boneka itu sebagai anaknya.

Baca Juga: Bukannya Tambah Mesra Usai Dibelikan Tiket Konser BTS, Ayu Ting Ting Malah Adu Urat Lampiaskan Kekesalan ke Ivan Gunawan Gara-gara Hal ini

"Aku cuma berharap kamu tidak gila," kata Boy memperingatkan.

"Aku baik-baik saja," jawab Igun.

Ivan Gunawan jelas menunjukkan kekesalannya ketika Boy William berulang kali menanyakan apakah dirinya sudah kehilangan akal sehat karena menganggap boneka sebagai bayi.

Namun, desainer berusia 39 tahun ini menegaskan dirinya baik-baik saja.

"Enggak, aku masih sadar kok. Banyak orang yang bilang, katanya aku stres, halu, (tapi aku) enggak (halu)," kata Ivan Gunawan menegaskan.

Sang Desainer bahkan mengungkap kekesalannya jika sudah kehilangan akal sehat.

Ivan Gunawan jelas menunjukkan kekesalannya ketika Boy William berulang kali menanyakan apakah dirinya sudah kehilangan akal sehat karena menganggap boneka sebagai bayi.

Grid Networks Ivan Gunawan Perkenalkan Anaknya
YouTube BW.
YouTube BW.

Ivan Gunawan Perkenalkan Anaknya

Namun, desainer berusia 39 tahun ini menegaskan dirinya baik-baik saja.

Ivan Gunawan menolak dirinya halu dan kehilangan akal sehat.

"Enggak, aku masih sadar kok. Banyak orang yang bilang, katanya aku stres, halu, (tapi aku) enggak (halu)," kata Ivan Gunawan menegaskan.

Baca Juga: Usai Bikin Heboh Gara-gara Pingin Punya Anak dari Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan Diam-diam Sudah Siapkan Hal ini, Rahasianya Dibongkar Ruben Onsu

Tak hanya itu, dikutip dari TribunStyle.com, Ivan Gunawan bongkar alasan menjadikan boneka sebagai 'anaknya'.ini membantah melakukan hal tersebut untuk gimmick.

Kepada Boy William, Ivan Gunawan mengaku sadar akan keputusannya yang kontroversial tersebut.

"Boneka?," cecar Boy.

"It's a baby, ini bayi, gue memperlakukannya seperti bayi," tegas Ivan.

Boy William pun sempat penasaran apakah Ivan sudah gila.

Igun, sapaan akrab Ivan Gunawan kemudian memberikan penjelasan.

"Are you crazy?," tanya Boy William.

"Enggak, lo lihat gue crazy enggak?

Sekarang gini Boy, orang yang ada di dunia entertainment kayak kita, kalau kita enggak punya 'crazy' kita enggak akan bisa kreatif sih," jelas Igun.

Ivan Gunawan juga membantah pilihannya kali ini disebut gimmick.

Pria berusia 39 tahun itu mengaku sudah lama terkenal.

"Apakah ini cuma gimmick?," tanya Boy.

"Ngapain gue gimmick-gimmick, mau ngapain? Mau nyari popularitas? Udah ngetop juga," jelas Ivan Gunawan.

Baca Juga: Kemesraan Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting Makin Berani Sampai Bikin Ibunda Sang Desainer Tanyakan Pertanyaan Tak Terduga ini

(*)

Tag

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber Tribunstyle.com, Kompas.com