GridHype.ID - Tak ada angin tak ada hujan, presenter sekaligus desainer Ivan Gunawan mengumumkan kelahiran putra pertamanya.
Pengakuan Ivan Gunawan secara mendadak ini pun sontak mengejutkan banyak pihak.
Melansir Tribunnews.com, kabar tersebut dibagikan Ivan Gunawan melalui akun Instagram pribadinya @ivan_gunawan, Jumat (17/12/2021).
Mantan kekasih Rossa ini mengunggah potret dirinya menggendong sosok bayi.
Melalui caption unggahannya, pria yang akrab disapa Igun ini mengumumkan nama malaikat kecilnya itu.
Sosok bayi laki-laki itu diberi nama Miracle Putra Gunawan atau bisa dipanggil Eqqel.
Sahabat Ruben Onsu itu menyebut Eqqel adalah buah cinta Igun dan Neva.
“Telah lahir anak laki-laki kami, malaikat kecil kami, our beloved son, dari pasangan NEVA dan IGUN.
Miracle Putra Gunawan atau bisa dipanggil Eqqel.
Telah lahir dan hadir menjadi berkat dan sukacita yang tak ternilai Eqqel..
Kamu membuat hari hari aku akan lebih berwarna. We love you forever Miracle,” tulis Igun.
Sontak pengumuman Igun itu membuat geger publik.
Namun rupanya jika diperhatikan lebih dekat, sosok Eqqel itu bukanlah bayi manusia, melainkan sebuah boneka.
Boneka porselen berwujud bayi laki-laki itu memang sekilas tampak mirip dengan bayi manusia.
Unggahan foto Igun ini langsung dibanjiri komentar oleh rekan-rekan publik figur lainnya.
Sebut saja Irfan Hakim, Eddies Adelia, Boy William, Sule, Ruben Onsu hingga Bunga Jelita turut mengomentarinya.
Irfan Hakim justru tampak senang dengan 'kelahiran' bayi Eqqel.
"Akhirnya lahir juga.." tulis Irfan Hakim.
Mereka hanya bisa tertawa melihat kelakuan Igun, sebagian lainnya justru terbawa 'kehaluan' Igun.
@bungajelitha66: "hi Eqqel,"
@ruben_onsu: "hallo Eqqel"
@mariophotographie: "Waaaaa gemes bgtttt.."
Lantas, siapa sosok Neva yang dimaksud Ivan Gunawan?
Berdasarkan pantauan GridHype.ID melalui unggahan akun Instagram Ivan Gunawan, akhirnya terungkap siapa sosok Neva.
Dalam kolom komentar unggahan tersebut, terdapat salah satu netizen yang menanyakan siapa Neva yang dimaksud Ivan Gunawan.
Sementara netizen yang lain memberikan jawaban yang cukup mengejutkan.
Tak disangka, Neva merupakan panggilan lain dari Ivan Gunawan.
@cut_darra12 :"neva nama nyaa mak igunnn shayyy"
@wulan_wellesya : "neva tu kak igun sendiri, Teh oca @itsrossa910 910 biasa manggil kak igun neva"
@salsbla.khrnssa : "neva itu panggilan kak igun sendiri, neva artinya penjahit.. Kan kak igun designer jdi suka dipanggil neva oleh temen" nya"
(*)