GridHype.ID- Belakangan ini, kedekataran artis lawas Ferry Irawan dengan Venna Melinda menyedot perhatian publik.
Bahkan, belum lama ini Ferry Irawan membuat pengakuan mengejutkan.
Melansir Kompas.com,Ferry Irawan berniat menikahi Venna Melinda tahun 2022.
Padahal, keduanya baru dekatkurang lebih sebulan terkahir ini.
Usut punya usut, kedekatan mereka bermula dari membuat vlog untuk kanal YouTube Venna Melinda.
Ferry bahkan kini sudah dapat panggilan kesayangan dari putri Venna, Vania.
Seperti apa kisah mereka?
Pertemuan yang banyak kesamaan
Ferry mengaku memiliki kesan Venna adalah orang baik saat mereka pertama bertemu untuk membuat vlog tersebut.
Saat itu mereka kaget karena sama-sama mengenakan baju biru tanpa berjanji sebelumnya.
"Bajunya sama. (Warnanya) Biru langit," ucap Ferry Irawan dikutip dari kanal YouTube Venna Melinda Channel, Kamis (16/12/2021).
"Karena aku juga kaget, lho kok bisa sama bajunya, kan enggak janjian," kata Venna menimpali.
Mereka juga sempat berfoto bersama.
Venna mengaku foto itu hanya untuk kepentingan thumbnail video karena sebenarnya ia enggan foto hanya berdua dengan Ferry.
Sementara Ferry mengaku mau berfoto dengan Venna karena mengagguminya.
Mirip, jodoh?
Ibu Ferry, Nur, yang ikut hadir di syuting vlog Ferry dan Venna sempat berkomentar pula.
"Mamiku bilang, 'kok mukanya mirip'," kata Ferry.
"Habis itu iparku ngomong, 'Waduh jangan-jangan jodoh'," sambung Ferry.
Perjumpaan mereka setelah itu pun berbuah menjadi kedekatan.
Nikah 2022
Venna bertanya ke Ferry, apa resolusinya untuk tahun 2022.
Awalnya Ferry bilang berdoa, berikhtiar, lebih giat lagi, dan lebih keras lagi dalam menjalani hidup.
Kemudian Venna bertanya lagi, apakah yang sedang ingin digapai pria yang dipanggilnya dengan Abi itu.
"Mau mewujudkan impian," ujar Ferry Irawan masih malu-malu.
"Ya bisa nikahin kamulah," ujar Ferry lagi yang membuat Venna tersenyum.
Ferry juga berdoa semoga diberi jalan dan kemudahan atas rencananya.
"Insya Allah kita punya niat baik, kita berdoa, berikhtiar, Allah pasti memberikan jalan yang terbaik," ujarnya lagi.
Sementara mengutip GridStar.ID, Venna sendiri mengaku jika rencana pernikahannya akan berjalan pada bulan Januari 2022.
"Bulan Desember full of suprises. Bulan Januari mudah-mudahan 2022 semuanya. Bismillah lancar," ujar Venna.
Panggilan sayang dari Vania
Vania yang masih anak-anak memanggil calon ayahnya itu dengan sebutan Abi Ayam.
"Kenapa aku dikasih namanya Ayam, kamu Iyam?" tanya Ferry sambil memeluk Vania.
"Enggak tahu," jawab Vania sambil tertawa.
Belakangan, Venna yang penasaran kembali bertanya ke Vania soal nama panggilan ayam itu.
"Lucu," jawab Vania terkekeh.
"Oh jadi rambutnya kayak ayam?" tanya Venna Melinda lagi yang lalu diiyakan oleh Vania.
Adapun, Ferry saat ini berusia 43 tahun dan Venna 49 tahun. Keduanya sama-sama berstatus duda dan janda.
Ferry Irawan bercerai dari Noviyana Shintawaty pada tahun 2009.
Dia kemudian menikah lagi dengan Anggia Novita. Namun pernikahan dengan Anggiaberakhir pada 2021.
Sedangkan Venna Melinda bercerai dari Ivan Fadilla tahun 2013.
(*)