Dijamin Hasilnya Bikin Emak-emak Kegirangan, Panci Gosong Ternyata Bisa Kembali Kinclong dengan 2 Bahan Dapur Ini

Jumat, 17 Desember 2021 | 12:00
Freepik.com

Ilustrasi wajan gosong

GridHype.ID -Ada banyak hal yang bisa terjadi saat kita memasak di dapur.

Misalnya saja wajan atau panci gosong karena makanan yang kita masak hangus.

Atau bisa juga karena penggunaan yang sudah lama sehingga membuat panci gosong.

Tentu hal tersebut membuat panci tidakdapat digunakan seperti semula ya.

Sehingga banyak orang harus membeli panci baru sebagai gantinya.

Namun jangan buru-buru membeli yang baru.

Pasalnya, ada cara lain untuk membersihkan panci gosong atau membersihkan noda gosong pada panci.

Melansir dari SajianSedap.com, panci gosong ternyata bisa kembali kinclong cuma modal beras dan lemon.

Bagaimana caranya? simak ulasannya agar kamu bisa mencobanya di rumah.

Baca Juga: Nggak Perlu Cemas Duit Belanja Abis, Cukup Pakai 2 Bahan Dapur ini Panci yang Gosong Bisa Jadi Mengkilap Lagi

Membersihkan Panci Gosong dengan Beras dan Lemon

Jika kamu menemukan panci gosong di rumah, jangan dibuang dulu.

Kamu bisa membautnya jadi kinclong lagi lho.

Untuk mengatasinya,tips membersihkan panci gosong dan berkerak dengan bahan yang murah dan mudah dibeli yakni beras dan lemon.

Caranya mudah banget.

Untuk membersihkan kerak bagian dalam panci, masukkan segenggam beras dan irisan jeruk lemon yang cukup banyak ke dalam panci.

Tambahkan sedikit air hangat dan biarkan beberapa saat, lalu guncang-guncangkan panci.

Kerak akan berjatuhan sedikit demi sedikit.

Lakukan beberapa kali agar hasilnya maksimal.

Panci kamuakan kembali kinclong bebas kerak gosong.

Selain penggunaan beras dan lemon, kamujuga bisa menggunakan bahan dapur lain di rumah.

Baca Juga: Para Emak-emak Pasti Girang, Ternyata Membersihkan Pantat Panci dengan Bahan Alami ini Auto Kinclong Kembali, Simak Caranya!

Dilansir dari OK Magazinevia Kompas.com, berikut cara membersihkan panci gosong dengan bahan dapur ini:

1. Cola

Jika kamumemiliki sebotol atau sekaleng cola alias minuman soda yang masih tersisa, kamudapat menggunakannya untuk membersihkan panci gosong.

Yang harus kamulakukan adalah panci yang gosong dengan beberapa inci air cola dan biarkan terendam selama beberapa jam.

Setelah itu, kamudapat menggunakan pengikis atau sabut untuk menghilangkan makanan, lemak, atau residu yang terbakar.

2. Soda kue

Soda kue bekerja sangat baik pada kotoran atau makanan yang gosong pada panci.

Kamu hanya perlu mengisi panci dengan air sampai seluruh bagian bawahnya tertutup.

Kemudian, tambahkan secangkir cuka dan didihkan di atas kompor.

Setelah itu, matikan kompor dan angkat panci, kemudian menambahkan dua sendok makan soda kue dan biarkan campuran selama beberapa menit sampai mulai mendesis.

Bilas panci dan gosok sisa makanan yang menempel.

Baca Juga: Kerak Hitam di Wajan Bikin Suasana Masak Tak Karuan, Ibu Rumah Tangga Harus Coba Cara Super Mudah ini untuk Membersihkannya

3. Garam

Garam tidak hanya bumbu penyedap rasa yang serbaguna.

Garam pun dapat digunakan untuk membersihkan noda gosong pada panci.

Garam sangat membantu untuk membersihkan panci yang memiliki noda gosong ringan di bagian dasar atau tepinya.

Cukup tuangkan banyak garam ke tengah panci dan gunakan spons basah untuk menggosok garam ke area yang terkena.

Teruskan sampai semua kotoran hilang.

Sebagai alternatif,kamu bisa memotong kentang besar menjadi dua, menutupi sisi yang dipotong dengan garam dan menggosok noda gosong.

Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang, Minyak Jelantah Ternyata Jadi Kunci Sukses Hilangkan Noda Gosong di Panci

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, sajiansedap.com

Baca Lainnya