GridHype.ID - Rasa malas tentu jadi hal yang biasa kita rasakan saat lelah menjalankan rutinitas.
Meski jadi hal yang lumrah, tapi jika rasa malas yang berkepanjangan akan mempengaruhi produktivitas kita.
Perlu diketahui, malas merupakan hal yang tidak baik dan Allah SWT tidak menyukai orang-orang yang pemalas.
Apalagi yang merasa malas akhir-akhir ini, kalian wajib membaca doa ini agar tidak menjadi orang yang pemalas,
karena malas merupakan hal yang merugikan untuk kita.
Malas membuat kita bsia menyia-nyiakan waktu dan kesempatan.
Pasalnya, rasa malas menghambat segala urusan kita seperti pekerjaan kita yang harusnya kita lakukan tiba-tiba kita merasa malas maka pekerjaan kita akan menumpuk.
Berikut ini adalah doa agar kita terhidar dari malas.
Baca Juga: 4 Doa yang Bikin Urusanmu Jadi Lebih Mudah, Tak Perlu Panik Hadapi Masalah
Dikutip laman Nu.online Sebuah hadits yang diriwayatkan Imam Bukhari,
dari Anas bin Malik radliyallahu ‘anh menyebutkan bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam pernah memohon perlindungan dengan berdoa:
اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْكَسَلِ، وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ الْجُبْنِ، وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ الْهَرَمِ، وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ الْبُخْل
“Allâhumma innî a‘ûdzubika minal kasali wa a‘ûdzubika minal jubni wa a‘ûdzubika minal harami wa a’ûdzubika minal bukhli"
Artinya: “Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari rasa malas,
dan aku berlindung kepada-Mu dari sikap pengecut, dan aku aku berlindung pkeadaMu dari pikun, dan aku berlindung kepadaMu dari sifat pelit.”
Kita dapat membaca doa ini setiap harinya agar terhindar dari malas dan selalu ingat dengan Allah SWT.
Selamat mencoba.
(*)
Baca Juga: Segala Urusan Bisa Dimudahkan, Berikut Bacaan Doa dan Dzikir Menjelang Petang