GridHype.ID - Hampir semua orang mendambakan untuk memiliki berat badan ideal.
Pasalnya sering kali berat badan berlebih akan menghambat kita beraktivitas.
Beberapa orang bahkan beranggapan jika berat badan yang berlebih bahkan obesitas bisa mendatangkan berbagai macam penyakit.
Tak pelak banyak orangpun berbondong-bondong untuk berusaha menjaga barat badan ideal mereka.
Ada salah satu cara yang cukup nyeleneh untuk menurunkan berat badan, yakni dengan kuah tulang atau sup tulang.
Namun, benarkah kuah tulang bisa bantu turunkan beray badan?
Simak faktanya!
Salah satu cara aktris yang pernah beradu akting dengan Johnny Depp di film Mortdecai ini menggunakan cara yang cukup unik dalam mengatur berat badannya.
Gwyneth memasukkan kuah tulang ke dalam menu makannya.
Sampai saat ini, diet menggunakan kuah tulang mulai banyak dilirik oleh banyak orang.
Sebab, diet menggunakan metode ini tidak membutuhkan biaya yang banyak.
Kamu bahkan seringkali menggunakan tulang sapi atau tulang ayam sebagai kaldu.
Melansir dari Healthline, kaldu tulang ini bisa membantu kamu mengurangi gejala inflamasi.
Inflamasi biasanya disebabkan karena adanya mikroorganisme asing yang masuk ke dalam tubuh.
Hal ini serupa dengan yang dialami oleh Gwyneth Paltrow.
Dari tes darah yang dilakukannya, ternyata Gwyneth mengalami inflamasi dan hal inilah yang menjadi salah satu penyebab kenaikan berat badannya.
Hal ini memang sudah dibuktikan melalui penelitian, kuah tulang bisa untuk mengatasi obesitas yang disebabkan karena inflamasi.
Walaupun begitu Healthline mengaku masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai hal ini.
Konsumsi kuah tulang secara berkala di dalam menu diet kita juga bisa melancarkan metabolisme.
Tak hanya itu, gejala penyakit seperti asma, jantung, dan diabetes juga mampu untuk dicegah dengan pola makan kuah tulang ini.
Kuah tulang bisa dimasukkan sebagai salah satu makanan anti inflamasi.
Tak hanya itu, kuah tulang juga dipercaya membuatmu kenyang lebih lama.
Bagian tulang kaya akan kandungan protein yang juga menjadi sumber energi.
Jika kamu kenyang lebih lama, maka rasa lapar juga tidak akan cepat datang.
Dari mengonsumsi kuah tulang ini kamu juga bisa untuk mengontrol nafsu makan.
Dengan begitu, lemak di dalam tubuh akan berangsur-angsur berkurang.
Melansir dari NDTV, tak hanya untuk menjaga berat badan, kuah tulang bisa digunakan juga untuk mencegah penuaan kulit.
Sebab, tulang ayam kaya akan kandungan kolagen.
Kamu sekarang tak perlu lagi membuang tulang sapi atau ayam.
Sebab ternyata tulang sapi dan ayam mengandung berbagai macam manfaat.
Terutama bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan.
Dengan kuah tulang, kamu bisa tetap menjaga berat badan untuk tetap ideal.
(*)