Series Indonesia Mulai Digandrungi, Inilah 3 Judul yang Tuai Kontroversi Sebelum Hari Penayangannya

Jumat, 10 Desember 2021 | 11:00

sianida the series

Gridhype.id-Belakangan ini masyarakat Indonesia mulai menggandrungi sejumlah series yang ditayangkan.

Series yang kini mulai bervariasi menunjukkan betapa hebatnya para seniman di Indonesia dalam dunia seni peran.

Jika sebelumnya kita hanya mengenal film layar lebar dan sejumlah sinetron, saat ini kita mulai bisa menjumpai beragam judul series yang bisa dipilih berdasarkan selera.

Penggarapan series tersebut tentu memiliki beragam kisah menarik.

Bukan hanya tentang cerita yang disajikan, namun juga mengenai kisah di balik pembuatannya.

Sadarkah Anda jika ada beberapa series Indonesia yang ternyata menuai kontroversi sebelum hari penayangannya?

Dilansir dari cewekbanget.id, berikut 3 judul series yang sempat menuai kontroversi sebelum ditayangkan.

Mozachiko Series

Mozachiko Series

Serial ini memang sedang hangat dibicarakan oleh masyarakat Indonesia.

Baca Juga:Serial Cinta Fitri Rilis, Ini Alasan Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Tak Dilibatkan

Meskipun serial ini masih dalam proses syuting, warganet Indonesia tak habis-habis membicarakan keburukan pemainnya.

Bagaimana tidak, salah seorang pemain diduga melakukan perselingkuhan.

Salah satu tokoh yang membintangi series tersebut diketahui menjalin hubungan yang tidak sepantasnya dengan sang lawan main.

Rumor ini cukup menggemparkan media sosial bahkan menduduki trending topic di Twitter.

Para penggemar agaknya merasa kesal dengan tingkah laku yang yang tidak sesuai tersebut.

Dikta dan Hukum

WeTV

Serial Dikta dan Hukum yang tayang di WeTV.

Series yang satu ini menuai kontroversi karena perbuatan sang penulis.

Penulis Dikta dan Hukum diketahui menggunakan nama Jeno dari NCT DREAM secara ilegal tanpa persetujuan sang pemilik nama.

Pantas saja jika para penggemar Jeno merasa tidak terima.

Bahkan mereka juga sempat mengecam penerbitan serial tersebut.

Meski demikian, penerbit dan penulis sudah sama-sama meminta maaf demi kelancaran project tersebut.

Baca Juga: Chelsea Islan Resmi DilamarRob Clinton Kardinal, Calon Suami Rupanya Politikus dan Pengusaha Muda Berprestasi

Sianida the Series

sianida the series

Serial yang satu ini mungkin lekat dengan kehidupan nyata di masa lalu.

Kisah mengenai racun sianida sempat booming beberapa tahun yang lalu.

Kejadian tersebut merupakan kasus yang melibatkan Mirna Salim dan Jessica Kumalawongso.

Dirasa tidak sesuai, serius ini menjadi perhatian publik karena dianggap sangat melenceng dari kisah aslinya.

Bahkan ayah dari Mirna Salim sampai mengungkapkan keberadaannya pada serial tersebut.

Meski demikian, sang sutradara angkat bicara terkait kontroversi itu.

Dirinya menyebut bahwa series tersebut sama sekali tidak ada sangkut-pautnya dengan cerita mengenai Mirna di tahun 2016 lalu.

Dirinya dengan tegas mengatakan bahwa series ini merupakan negara penuh fiktif belaka.

Di samping kontroversinya yang sempat menggemparkan publik, sepertinya anda tetap harus menonton beberapa film tersebut karena mengandung nilai-nilai yang harus dipelajari.

Baca Juga: Wajib Dicoba! Tak Hanya Money Heist, Tiga Serial dan Film Ini Cocok Masuk List Tontonan Akhir Pekan

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : Cewekbanget.id

Baca Lainnya