GridHype.ID - Siapa yang tidak mengenal sosok artis inspiratif Maudy Ayunda?
Maudy Ayunda memiliki paras yang cantik, kariernya yang sukses dan memiliki latar belakang pendidikan yang tak main-main.
Sebagaimana yang diketahui, Maudy Ayunda baru saja menyelesaikan pendidikan S-2 di Universitas bergengsi di Amerika Serikat.
Tak hanya itu, mengutip dari GridPop.ID, Pelantun 'Perahu Kertas' ini bahkan belum lama ini menyabet 2 gelar sekaligus dari universitas bergengsi.
Gelar yang diraih gadis kelahiran tahun 1994 tersebut merupakan MA dan MBA.
Stanford University, tempat Maudy Ayunda mengenyam pendidikan S2 merupakan perguruan tinggi terbaik kedua di dunia setelah Massachusetts Institute of Technology (MIT) versi QS World University Rankings 2021.
Maudy Ayunda berhasil menyelesaikan kuliah magisternya dalam waktu dua tahun.
Memiliki latar belakang pendidikan cemerlang, Maudy Ayunda nyatanya masih dirundung kegalauan terkait pasangan hidup.
Belum lama ini, Maudy Ayunda bertemu dengan YouTuber Jerome Polin dan membahas kriteria dalam mencari pasangan.
Dilansir dari TribunStyle.com, terlebih di usianya yang menginjak 26 tahun, Maudy Ayunda tak mau buru-buru melepas masa lajang.
Setelah kisah cintanya dengan Arsyah Rasyid kandas, pemeran sinetron Perahu Kertas itu belum kedapatan menggandeng kekasih baru.
Saat mengobrol dengan Jerome Polin, keduanya membicarakan kriteria pasangan.
"Pacar kamu harus pinter nggak dan apa yang dimaksud dengan pinter?" tanya Maudy Ayunda dikutip dari YouTube Nihongo Mantappu Rabu 8 Desember 2021.
Jerome Polin mengungkap beberapa wanita yang pernah dekat dengannya pintar.
"Dari selama ini cewek yang dekat sama aku itu rata-rata pinter.Aku suka ngomongin pelajaran atau hal-hal yang cukup serius.
Kalau omong nggak cuma tentang makan apa.Aku pengen deep talk kayak pengin tukar pendapat atau apa," tuturnya.
Pria yang sedang menempuh pendidikan di Jepang itu suka dengan wanita yang memiliki ketertarikan saat diajak bicara.
"Misal aku dekat sama cewek, tertarik fisik awalnya, dari mata.Aku ajak ngomong sesuatu dia tipenya,'Apaan sih ngomong ginian' aku langsung turn off gitu.
Tapi kalau bisa diajak ngomong yang serius-serius dan dia put interest gitu, itu menarik banget."
"Bener, bener," komentar Maudy Ayunda.
"Pacaran kan komunikasi nggak cuma cantik doang," ujar Jerome Polin.
"Benar jadi harus satu frekuensi," tambah Maudy Ayunda.
Bagi Jerome Polin, penting seorang wanita memiliki pengetahuan dan rasa penasaran.
"Bukan pinter matematika, tapi punya knowledge dan ada curiosity juga.Bisa ngobrol hal-hal menarik."
"Curiosity itu (penting)," kata Maudy Ayunda.
"Kaya Kak Maudy ini gais, contoh real," celetuk Jerome Polin yang disambut tawa oleh Maudy Ayunda.
Sementara itu, Maudy menekankan pentingnya kesadaran diri.
"Sama, enak diajak ngobrol sama satu lagi punya kesadaran diri.
Kayak bisa mendiagnosa sendiri kekurangannya, perasaannya, jadi punya self awareness itu penting banget," tuturnya.
Pemeran film Habibie & Ainun itu mengungkap kenapa sulit mencari pasangan.
"Sejujurnya yang mungkin membuat aku struggle menemukan orang yang tepat.
Biggest struggle itu karena aku juga pengin orang yang cukup alpha dari dalam artian juga bisa take a lead kalau pas take a lead, memiliki opini sendiri, nggak pushover.
Tapi aku juga pengin yang support," tutur Maudy Ayunda.
Baca Juga: Isyaratkan Go Public, Pevita Pearce Unggah Foto Bareng Mantan Kekasih Maudy Ayunda, Jadian?
(*)