Pupuskan Harapan Raffi Ahmad yang Rela Tawar dengan Harga Fantastis, Ternyata Rano Karno Punya Alasan Tersendiri Berikan Oplet Legendaris Si Doel pada Sule

Jumat, 12 November 2021 | 12:45
YouTube SULE Channel

Oplet Si Doel di belakang posisi duduk Rano Karno dan Sule saat berbincang

GridHype.ID - Seperti yang kita tahu, diantara Sule dan Raffi Ahmad, Sulelah yang berhasil memiliki oplet legendaris si Doel.

Ya, baru-baru ini komedian itu mengunjungi kediaman Rano Karno dan berhasil mendapatkan Oplet si Doel.

Oplet berwarna biru yang lekat dengan sinetron Si Doel Anak Sekolahan itu memang sarat akan sangat sejarah.

Lantas, Rano Karno mengungkapkan kendaraan bersejarah itu sempat ingin dibeli oleh presenter Raffi Ahmad.

Hal ini disampaikan dalam video yang diunggah di YouTube Sule Channel, Jumat (05/11).

Akan tetapi aktor 61 tahun itu tidak rela melepas oplet biru yang identik dengan Si Doel.

Sambil bercanda, Rano Karno menyebut Raffi Ahmad sengaja memberikan penawaran karena sudah jadi orang kaya.

"Makanya bayangin, Raffi dateng kurang ajar itu anak.

Baca Juga: Oplet si Doel Anak Sekolahan yang Legendaris Kini Ada di Tangan Sule, Rano Karno Minta Maaf pada Raffi Ahmad, Kenapa?

Mentang-mentang udah jadi orang kaya datang kemari mau nawar tuh oplet," ucap Rano Karno.

Kemudian komedian Sule berseloroh oplet Si Doel justru telah diberikan untuknya.

"Enggak tahu Fi, padahal opletnya sudah dikasih ke gue," beber Sule.

"Sorry ya Fi," tambah Rano Karno.

Perbincangan mengenai oplet bermula ketika Sule mendatangi kediaman Rano Karno.

Mantan Wakil Gubernur Banten itu mengungkapkan cerita dibalik lokasi mereka berbincang.

"Akang Alhamdulillah datang ke tempat yang bersejarah, ini lokasi syuting Si Doel," kata Rano Karno.

"Ini halaman rumah belakang Si Doel, dulu kalau Mandra sama Basuki berantem di sini," terang Rano Karno.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Deddy Corbuzier Bak Punya Dendam Kusumat Tak Sudi Undang Sosok Ini ke Podcast Miliknya, Darah Tinggi Bisa Diatasi Hanya dengan Bahan Murah Meriah sampai Rano Karno Tak Putus Ucapkan Rasa Terima Kasihnya

"Mandra sumurnya enggak jauh, kemudian kalau Sarah rumahnya di komplek sini," lanjutnya.

Lanjut, Sule menyinggung soal oplet berwarna biru yang sering terlihat di sinetron Si Doel Anak Sekolahan.

"Kalau oplet mah jalan-jalan," tambah Rano Karno.

Dalam kesempatan itu, Rano Karno turut menceritakan awal mula dirinya mengenal karakter Si Doel.

Ia menerangkan, Si Doel Anak Sekolahan merupakan sebuah sinetron yang bermula dari novel.

Bahkan, Rano Karno merasa kehidupannya di masa kecil sama persis dengan novel yang ia baca.

"Sebelum dibikin film, itu adalah novel, dari umur 8 tahun saya udah baca," jelas Rano Karno.

"Kehidupan saya waktu kecil itu, sama seperti Si Doel. Saya anggap saya bukan orang melarat, tapi mungkin orang sederhana," imbuhnya.

Tak sampai di situ, Rano Karno turut merasa novel Si Doel sangat menemani masa kecilnya.

(*)

Baca Juga: Rano Karno Tak Putus Ucapkan Rasa Terima Kasihnya, Kunjungan Raffi Ahmad ke Rumah Mak Nyak di 'Si Doel Anak Sekolahan' Bikin Terkejut Banyak Orang

Tag

Editor : Ruhil Yumna

Sumber GridStar.ID