Terungkap Ruangan Budak Romawi di Pompeii, Kondisinya Bikin Tercengang

Jumat, 12 November 2021 | 16:30
Parco Archeologico di Pompei/AP

Ruangan para budak yang ditemukan di Pompeii, kota kuno Romawi.

GridHype.id- Kisah masa lampau memang kerap menyimpan beragam misteri.

Mulai dari peradaban dunia hingga benda-benda yang ditinggalkannya.

Sebuah ruangan yang pernah dihuni oleh para pedagang telah ditemukan di kota Romawi kuno Pompeii Italia.

Kondisinya sangat mencengangkan karena terawetkan secara luar biasa.

Ruangan tersebut berukuran kecil dengan luas 16 meter persegi.

Tidak dihiasi dengan dekorasi apapun, ruangan bersejarah itu berisi 3 tempat tidur dan sebuah pispot yang tampaknya digunakan sebagai tolilet.

Terdapat juga peti kayu yang berisi tali kekang kuda dan satu jendela kecil.

Uniknya, sebuah batang kereta juga ditemukan di tempat tersebut.

Hal itu semakin memperkuat anggapan bahwa para budak menggunakan gambar tersebut sebagai ruang kerja memperbaiki kendaraan tuan mereka.

Dilansir dari nationalgeographic.id, tempat tidur yang ada di ruangan itu tampaknya milik seorang anak.

Hal tersebut disebabkan oleh ukurannya yang jauh lebih kecil dari 2 tempat tidur lain.

Baca Juga: Pernah Selingkuh dengan 150 Pria Termasuk Pengawalnya, Begini Sejarah Ratu Valeria Messalina yang Dijadikan SImbol Kesombongan dan Amoralitas

Keawetan luar biasa yang terjaga hingga kini membuat para arkeolog keheranan.

Bagaimana tidak, ruang tersebut terawetkan secara alami karena terkubur oleh abu dari letusan gunung besar Vesuvius pada tahun 2009 Masehi.

Untuk diketahui, letusan gunung tersebut juga menghancurkan kota Romawi Pompeii.

Arkeolog menganggap bahwa penemuan ruangan ini merupakan sebuah kesaksian yang unik.

Belakangan, ditemukan banyak penemuan baru oleh arkeolog di sekitar kota Pompeii.

Beragam penemuan mengejutkan berhasil tampak ke permukaan, salah satunya adalah berita upacara dan istal.

Pada November 2020, arkeolog juga menemukan dua manusia yang meninggal karena letusan Vesuvius.

Mayat tersebut diduga sebagai tuan dan budak, mereka tergeletak berdekatan di ruang bawah tanah villa.

Baca Juga: Dicap Bangsa Primitif oleh Romawi Kuno, Orang-orang Barbar Ternyata Punya Persenjataan yang Tak Main-main, Ada yang Berusia Lebih dari 200 Tahun

(*)

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Sumber : nationalgeographic

Baca Lainnya