Wajah Jerawatan Bakal Makin Kacau Jika Pakai 3 Skincare Ini di Saat yang Tidak Tepat

Minggu, 17 Oktober 2021 | 16:15
iStockphoto

Ilustrasi cara menghilangkan jerawat dan bekasnya

GridHype.id- Bagi kebanyakan orang, jerawat merupakan masalah kulit yang sangat dihindari.

Munculnya jerawat di saat-saat tertentu kerap membuat kita kurang percaya diri.

Biasanya muncul berkaitan dengan siklus menstruasi.

Saat hal tersebut terjadi, tak jarang yang melakukan berbagai cara untuk mengatasinya.

Dari menggunakan skincare hingga melakukan perawatan di klinik, beragam cara diupayakan untuk menyembuhkan jerawat.

Namun menggunakan skincare ternyata harus ekstra hati-hati.

Pasalnya, kesalahan penggunaan skincare justru akan membuat jerawat semakin parah.

Dilansir dari cewekbanget.id, berikut beberapa skin care yang harus kamu hindari saat sedang berjerawat.

Skincare yang mengandung alkohol

Banyak skincare yang beredar di pasaran ternyata mengandung alkohol.

Kandungan alkohol tersebut biasanya disebutkan dengan nama lain seperti etanol, SD alcohol 40, denatured alcohol, dan isopropil alkohol.

Bahan-bahan tersebut mampu membuat kulit menjadi kering.

Kulit yang kering akan memicu terjadinya iritasi.

Anda harus ekstra hati-hati saat menggunakan produk dengan kandungan ini.

Jika menggunakannya dengan waktu yang tepat, jerawat juga bisa kempes dan kering secara.

Lain halnya saat kita menggunakan dengan sembarangan, kemungkinan jerawat menjadi lebih parah bisa saja terjadi.

Baca Juga: Bisa Jadi Jerawat yang Mengganggu Penampilan, Begini Cara Menghilangkan Beruntusan di Dahi, Kuncinya Rutin Lakukan 3 Hal Ini

Esensial oil

Bahan yang satu ini memang sangat dibutuhkan oleh kulit.

Namun esensial oil yang ada pada skin care terkadang mampu menyebabkan kulit menjadi terinflamasi

Hal tersebut dikarenakan beberapa produk mampu membuat pori-pori semakin tersumbat.

Alhasil akan muncul jerawat baru yang lebih mendatangkan masalah.

Scrub dengan butiran terlalu besar

Menggunakan scrub memang penting bagi kesehatan kulit wajah.

Namun jika menggunakan scrub dengan butiran yang terlalu besar, kulit wajah bisa saja mengalami iritasi.

Hal tersebut terjadi karena gesekan antara sekrup dan kulit wajah.

Jika terjadi kondisi yang parah, nanah di dalam wajah bisa saja keluar dan membuat area lain menjadi ikut berjerawat.

Anda dianjurkan untuk menggunakan scrub dengan butiran yang lebih halus untuk menghindari masalah tersebut.

Baca Juga: Sembuhkan Wasir hingga Usir Jerawat, Ini Manfaat Daun Binahong yang Bisa Bikin Ketagihan

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Cewekbanget.id