Innalillahi Wa Inna Illaihi Rojiun, Penyanyi Dangdut Kondang Ini Mendadak Bagikan Kabar Duka, Jaja Miharja Kehilangan Sosok yang Sangat Dihormati

Selasa, 12 Oktober 2021 | 11:30
Tribun Jabar - Tribunnews.com

Jaja Miharja

GridHype.ID - Kabar duka tengah menyelimuti penyanyi dangdut senior, Jaja Miharja.

Bak petir di siang bolong, Jaja Miharja mendadak kehilangan sosok yang ia hormati.

Diketahui kabar duka tersebut dibagikan Jaja Miharja melalui akun Instagram pribadinya.

Mengutip GridHot.ID dari GridFame.ID, pendangdut sekaligus presenter itu mengunggah potret seseorang yang ia hormati.

Selain itu, Jaja Miharja juga menuliskan doa di kolom caption unggahan tersebut.

Netizen turut menyelipkan doa di kolom komentar akun milik pria yang akrab disapa Ayah Jaja ini.

Jaja Miharja berduka atas meninggalnya sang guru besar.

"Innalillahi wa inna ilaihi roji'un. Guru besar Abuya KH Uci Turtusi Cilongok," tulis Jaja Miharja.

Baca Juga: Innalillahi, Hanung Bramantyo Berduka, Kehilangan Sahabat Sekaligus Aktor Pertamanya Saat Belajar Buat Film

Instagram Jaja Miharja
Instagram Jaja Miharja

Jaja Miharja berduka

Aktivitas Terkini Jaja Miharja

Hingga kini Jaja Miharja masih aktif di jagat hiburan Tanah Air.

Kondisi penyanyi kelahiran 1 November 1944 silam ini masih sehat bugar di usia senjanya.

Bahkan Jaja semakin produktif tak hanya menjadi atris layar kaca tetapi juga YouTuber.

Belum lama ini Jaja tampak mengunggah potret bersama Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Jaja beberapa waktu lalu beri penjelasan tentang kabar terkait ia pernah membeli sungai di dekat rumah.

Hal itu terungkap ketika Jaja menjadi bintang tamu di acara yang dipandu Melaney Ricardo dan Ichsan Akbar.

Mulanya, Ichsan membacakan sebuah artikel tentang Jaja Miharja yang membeli sungai.

Baca Juga: Kabar Duka! Artis Cantik Ini Meninggal Dunia karena Badai Sitokin, 23 Anaknya Cuma Bisa Menangis Pilu Kehilangan Sang Bunda

"Kisah Jaja Miharja beli sungai di masa kejayaan," kata Ichsan seperti dikutip Kompas.com dari YouTube Call me Mell, Jumat (10/7/2020) lalu.

Pria yang dikenal dengan ucapan khas 'Apaan Tuh?' ini menjelaskan asal usul sungai tersebut.

"Jadi begini ceritanya, gue beli rumah ada sungai, kalau kali bahasa udiknya, jurusannya ke Setu, kalau banjir airnya pasti ke sini," jelas Jaja.

Kemudian, Jaja membuat kolam dari aliran sungai itu.

"Karena ini rumah (dekat) kali, gue bolongin, gue pakein paralon, gue bikin empang, jadi airnya ke situ," ucap Jaja.

"Kalau orang nanya 'bang itu kali abang?' 'iya', orang nyebrangnya ke situ ke rumah gua," sambungnya.

Jaja menegaskan bahwa dia tidak membeli sungai seperti yang diberitakan.

"Jadi enggak beli?" tanya Melaney.

"Kagak. Nah kalau banjir ikan-ikan ke situ semua," kata Jaja.

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Ivan Gunawan Mendadak Dikabarkan Meninggal Dunia, Sang Desainer Justru Lontarkan Reaksi Tak Terduga Ini

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : GridHot.ID

Baca Lainnya